Barito Putera
Mariando Langsung Kenakan Jersey Barito Putera
Jajaran manjemen Barito Putera telah mengumumkan empat pemain baru yang akan segera bergabung untuk mengarungi kompetisi Liga 1 2018.
Penulis: Frans Rumbon | Editor: Eka Dinayanti
BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Jajaran manjemen Barito Putera telah mengumumkan empat pemain baru yang akan segera bergabung untuk mengarungi kompetisi Liga 1 2018.
Empat pemain tersebut, masing-masing adalah Mariando Djonak Uropmabin, Firly Apriansyah, Ady Setiawan dan juga Samsul Arif.
Khususnya untuk Mariando bahkan merupakan pemain rekrutan pertama yang diumumkan oleh manajemen Laskar Antasari.
Mariando sendiri sejatinya saat ini masih belum benar-benar resmi bergabung, karena baru sebatas menandatangani prakontrak.
Baca: Live Streaming IBL 2017 NSH Jakarta VS Bank BJB Garuda Bandung, Laga Dimulai
Dan rencananya pada awal pekan ini, Mariando pun akan melakukan penandatangan kontrak di Banjarmasin.
Meskipun demikian, namun ternyata Mariando seakan sudah tak sabar untuk resmi bergabung dengan tim berjuluk Laskar Antasari ini.
Pasalnya Mariando ternyata sudah memposting sebuah foto dirinya menggunakan jersey home Barito saat mengarungi kompetisi Liga 1 2017.
Foto tersebut sendiri, sepertinya hasil editan dari suporter Barito yang sudah sempat beredar juga di dunia maya, terkait dengan akan segera bergabungnya Mariando.
Baca: Perkuat PSS Selaman, Jadi Ajang Reunian Vandy
Foto mengenakan jersey Barito tersebut, diunggah oleh mantan pemain Perseru Serui ini melalui akun instagramnya yakni @mariando__uropmabin.99.
"Terimakasih @barito_putera @baritopedia @berita.baritoputera. @bartman_gamers @baritouteraupdate," tulis Mariando dalam akun instagramnya.
Respon pun langsung diberikan oleh suporter Barito, dan beramai-ramai memberikan ucapan selamat bergabung.
"Selamat datang di Banua @mariando__uropmabin.99 semangat kekeluargaan," tulis akun @setiyawawan29 di kolom komentar.
Selain mengucapkan selamat bergabung, ada pula beberapa di antaranya berharap Mariando bisa mengantarkan Barito menjadi kampiun pada kompetisi nanti.
"Selamat bergabung di tim @psbaritoputeraofficial semoga bisa membawa Barito juara #salam kekeluargaan#baritoputera#mariando," tulis akun @mhmmdfadilah_10
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/banjarmasin/foto/bank/originals/mariando-mengenakan-jersey-barito-putera_20171210_164623.jpg)