Ekonomi dan Bisnis
Buruan, Ada Promo Holiday Season di Rumah Pie Susu Cap Bekantan
Kabar gembira khususnya bagi penggemar Pie Susu Cap Bekantan, karena ada promo Holiday Season di Rumah Pie Susu Cap Bekantan.
Penulis: Achmad Maudhody | Editor: Eka Dinayanti
BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Kabar gembira khususnya bagi penggemar Pie Susu Cap Bekantan, karena ada promo Holiday Season di Rumah Pie Susu Cap Bekantan.
Hingga akhir tahun 2017 ada promo spesial beli lima kotak Pie Susu Cap Bekantan langsung dapat gratis satu kotak.
Dijelaskan Pemilik Rumah Pie Susu Cap Bekantan Dhieta, promo ini berlaku untuk pembelian langsung di Rumah Pie Susu Cap Bekantan di Jalan Saka Permai nomor 14 Banjarmasin, Kalimantan Selatan (Kalsel).
Namun promo ini juga bisa berlaku untuk pembelian melalui fitur Go Food di Aplikasi Go Jek.
"Menyambut musim liburan kami siapkan promo, jadi semakin menarik dijadikan buah tangan, kado dan oleh-oleh selama liburan," kata Dhieta.
Baca: Wih! Ada Paket Bundling iPhone X dan iPhone 8 dari Smartfren, Harganya Cuma Segini
Konsumen pun kini bisa semakin tenang, karena sejak Sabtu (9/12/2017) lalu berbagai produk cake dan bakery di Rumah Pie Susu Cap Bekantan sudah disertifikasi Halal oleh LPPOM Majelis Ulama Indonesia (MUI) Provinsi Kalsel.
Dengan mengantongi sertifikasi Halal, maka tak hanya bahan-bahan produk, tapi juga cara pengolahan, alat dan metode pengolahan sudah sesuai standar dan ketentuan Halal.
Merek kue Cap Bekantan memang lebih dulu dikenal dengan produk pie susunya. Namun, semakin fokus menekuni bisnis kue Dhieta terus kembangkan jenis kue dengan berbagai varian.
Baca: Sajikan Kue Kering Beraroma Jahe Ini di Meja Jamuan Natal Anda
Selain Pie Susu, Klembeen Cap Bekantan juga menjadi andalan Dhieta rebut hati konsumen Banjarmasin. Kue bolu khas Banjar ini sengaja dikembangkan Dhieta untuk sasar konsumen pecinta budaya dan kuliner lokal.
Namun tidak hanya itu, melalui konsep kearifan lokal yang dituangkan dalam kreasi kuenya Dhieta memiliki misi menyebarluaskan dan memperkenalkan budaya kuliner dengan kue khas Banjar.
Saat ini ada tiga macam varian rasa Klembeen Cap Bekantan yang dipasarkan, yaitu rasa tapai, pisang talas dan waluh. Klembeen Cap Bekantan dipasarkan dengan harga Rp 25.000 untuk semua varian rasanya.
Tak hanya Klembeen dan Pie Susu, Dhieta juga punya pilihan kue khas Banjar lainnya di bawah merek Cap Bekantan yaitu bingka dan bingka berandam.
Untuk bingka ada dua varian, yaitu bingka kukus dan bingka bakar.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/banjarmasin/foto/bank/originals/pie-susu-bekantan_20171006_105342.jpg)