New Zealand Open 2018
Hasil Final New Zealand Open 2018 : Berry Anggriawan/Hardianto Kandas di Final
Ya, sama dengan Jonatan Christie, Berry Anggriawan/Hardianto harus mengakui keunggulan lawannya di partai puncak.
Penulis: Rahmadhani | Editor: Didik Triomarsidi
BANJARMASINPOST.CO.ID - Hasil final New Zealand Open 2018, Minggu (6/5/2018) akhirnya bukan milik ganda putra Indonesia Berry Anggriawan/Hardianto.
Ya, sama dengan Jonatan Christie, Berry Anggriawan/Hardianto harus mengakui keunggulan lawannya di partai puncak.
Berry Anggriawan/Hardianto harus mengakui keunggulan wakil Taiwan Chen Hung Ling/Wang Chi Lin.
Baca: Ustaz Somad Ungkap Hal Mengerikan Tentang Kasus Mirip Roy Kiyoshi, Indigo Harus Diruqyah
Mereka kalah dua set langsung, 17-21, 17-21.
Berry Anggriawan/Hardianto pun harus puas jadi runner-up.
Baca: Jadwal Siaran Langsung (Live) Trans7 MotoGP Spanyol 2018 di Sirkuit Jerez Hari Ini : Rossi Nyerah?
Dengan hasil ini, tak ada gelar yang bisa dibawa pulang ke Indonesia.
Sebelumnya, tunggal putra Indonesia Jonatan Christie juga harus mengakui keunggulan pebulutangkis China Lin Dan di final.
Jojo, kalah dalam dua set langsung 14-21, 19-21.
Kekalahan ini merupakan yang keempat kali didapat Jojo dari Lin Dan, dari total enam kali pertemuan mereka.
(banjarmasinpost.co.id/rahmadhani)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/banjarmasin/foto/bank/originals/berry-anggriawanhardianto_20180506_152612.jpg)