Hotel di Banjarmasin
Paket Halalbilhalal Idul Fitri di HBI Mulai Rp 75 Ribu Per Pax, Ini Fasilitasnya
Selama dan selepas Idul Fitri menjadi waktu bermaaf-maafan dan menggelar kegiatan Halal bihalal yang jadi kebiasaan
Penulis: Achmad Maudhody | Editor: Ernawati
Berlokasi di Jalan A Yani kilometer 4,5 Banjarmasin, HBI berlokasi tidak jauh dari pusat Kota Banjarmasin, serta hanya sekitar 45 menit dari Bandar Udara Syamsuddin Noor dan hanya sekitar 30 menit dari Pelabuhan Laut Trisakti.
Hotel berbintang tiga ini memiliki total 120 kamar dengan berbagai tipe, mulai dari Superior Single, Superior Double, Deluxe Single, Deluxe Double, Executive, Junior Suite, Family Room hingga Suite.
Kamar-kamar juga memiliki beragam fasilitas termasuk air conditioner, televisi dengan lebih dari 20 channel, mini bar, IDD Telephone dan 24 jam room service dan akses ke Bumbu Cafe Coffee Shop. (Achmad Maudhody)
