Selebrita

Kartika Putri Menikah? Genggam Tangan Pria dan Tuliskan Tagar Halal di Depan Masjid Nabawi

Kartika Putri Menikah? Genggam Tangan Pria dan Tuliskan Tagar Halal di Depan Masjid Nabawi

Editor: Restudia
tribunjateng.com
Kartika Putri Genggam Tangan Pria dan Tuliskan Tagar Halal, Menikah? 

BANJARMASINPOST.CO.ID - Kartika Putri Menikah? Genggam Tangan Pria dan Tuliskan Tagar Halal di Depan Masjid Nabawi

Kartika Putri  tiba-tiba saja mengunggah sebuah foto yang menyiratkan kabar bahagia. 

Kartika Putri pada Selasa (28/8) mengunggah sebuah foto menggenggam tangan diduga seorang pria.

Foto tersebut diambil Kartika Putri di depan masjid Nabawi, terlihat dari payung-payung khasnya. 

Kartika Putri tak banyak menceritakan apa yang sebenarnya terjadi. 

Baca: Kabar Kartika Putri Menikah Dibenarkan Arie Untung? Tuliskan Senang Dengar Kabar Bahagia

Baca: Buka-bukaan Raffi Ahmad dan Ayu Ting Ting Soal Hubungan Mereka, Ayu: Kenapa Harus Ribut?

Baca: Kartika Putri Dikabarkan Menikah, Sebelumnya Ramai Prewedding dan Naik Kora-Kora dengan Habib Usman

 

Alih-alih, ia hanya menuliskan sepatah kata dalam huruf Arab yang dibaca 'Alhamdulillah'. 

Selain itu, ia juga menyemarkan tagar 'Halal' yang juga ditulis dalam huruf Arab.

Netizen pun banyak berspekulasi bahwa Kartika Putri sudah menikah di Tanah Suci. 

Baca: Update Klasemen & Perolehan Medali Asian Games 2018 - Marcus/Kevin Raih Emas ke-24 Indonesia

Komentar ucapan selamat dan doa, serta pertanyaan penasaran pun membanjiri kolom komentar Kartika Putri.

belva0101: Alhamdulillah, semoga sakinah mawaddah warahmah, aamiin

nazmi7589: Alhamdulilahh semoga pernikahan nya berkah .kekal hingga akhir hayat.sampai maut memisahkan

syifanuraisy: Maa Syaa Allaah.. Udah lama nikahnya kah ka?

Baca: Hasil Final Bulutangkis Asian Games 2018 - Marcus/Kevin Raih Medali Emas, Kalahkan Fajar/Rian

mrsizul: Semoga sakinah, mawaddah n warohmah rumah tangganya aamiin

Sosok laki-laki dalam foto tersebut pun agaknya masih menjadi rahasia. 

Sebelumnya, Kartika Putri pernah dikabarkan menikah dengan seorang habib yang telah memiliki seorang istri. 

Baca: Update Klasemen & Perolehan Medali Asian Games 2018, Voli Pantai Sumbang Dua Medali Indonesia ke 4

Namun Kartika Putri menuturkan bahwa ia tidak mau dipoligami dan membantah berita tersebut.

Artis yang merubah penampilan menjadi lebih tertutup itu beberapa waktu yang lalu memang menyampaikan keinginan untuk menikah. 

Tujuan dari perubahannya juga di dasari oleh perasaan tak tenang lantaran terus bertemu dengan pria yang tidak memperlakukannya dengan baik.

Baca: Viral Atlet China Asian Games 2018 Sebut Minuman Kemasan Indonesia Aneh, yang Diminum Bikin Kaget

Ia juga menyebut sering merasa risih ketika orang-orang memperlakukannya secara kelewatan. 

Kartika Putri merasa tak tenang saat menyadarai bahwa penampilan seksinya dahulu membuat pria yang mendekatinya memiliki maksud lain. 

Ia berfikir, jalan satu-satunya untuk lepas dari semua hal tersebut adalah dengan mengubah penampilan.

Kartika Putri pun mantab berhijrah dan menjadi muslimah yang lebih taat serta berpenampilan lebih tertutup. (Suci Rahayu/Tribujateng.com)

Sumber: Tribun Jateng
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved