Berita Batola
Serap Dana Kecamatan Rp 1 Miliar, Kecamatan Mekarsasi Bentuk Kelompok Tani di Desa Pancar
MEMPERCEPAT penyerapan dana satu kecamatan Rp1 miliar, Kecamatan Mekarasari Kabupaten Batola, membentuk kelompok unit
Penulis: Edi Nugroho | Editor: Eka Dinayanti
BANJARMASINPOST.CO.ID, MARABAHAN - MEMPERCEPAT penyerapan dana satu kecamatan Rp1 miliar, Kecamatan Mekarasari Kabupaten Batola, membentuk kelompok unit pelaksana lapangan petani nanas di Desa Pancar dan Desa Jelapat 2.
“Iya mudah-mudahan dana Rp1 miliar satu kecamatan bisa kita serap. Kita sudah membentuk kelompok unit pelaksana lapangan petani nanas di dua desa,” kata Camat Mekarasari, Moch Azis, Senin (1/10/18).
Aziz bersyukur karena kecamatan setempat sudah bisa menyerap anggaran atau dana KIM meski hanya baru sekitar Rp50 juta untuk acara Festival Nanas Kemerdekaan, Senin (20/8/18) lalu di lapangan Kecamatan Mekarsari.
Baca: Dirasuki Makhluk Gaib Penari Ini Lahap Makan Beling, Lalu Bagaimana Kondisi Perutnya Ya?
“Ya dana untuk festival nanas kemerdekaan atau tumpeng nanas itu dari dana KIM tersebut,” katanya.
Menurut Azis, dalam waktu dekat Kecamatan Mekarsari akan merancang anggaran Rp300 juta untuk membuat kebun nanas seluas 5 hektare.
Program ini mnerupakan usaha pengembangan lahan tidur.
Baca: Begini Ekspresi Rafathar Saat Adukan Raffi Ahmad Jalan Bareng Cewek Pada Nagita Slavina
“Kita harapkan dengan membuka lahan tidur, maka akan menyerap tenaga kerja, terutama dari warga miskin,” katanya.
Dijelaskan Azis, jika kebun nanas sudah panen, maka hasilnya juga untuk petani itu sendiri dan diharapkan ada prosentasi pembagian untuk pemilik lahan hingga pekerja.
Baca: Baru 1 Pelamar CPNS 2018 yang Sukses Mendaftar di Sscn.bkn.go.id, BKD Batola: Hati-hati!
Selain itu diharapkan, dana KIM ini juga bisa bergulir dinikmati petani lainnya.
“Kita harapkan dana KIM untuk pengembangan usaha nanas ini bisa bergulir ke warga lainnya,” katanya.
(Banjarmasinpost.co.id/Edi Nugroho)
