Bumi Antaluddin
Peringatan Hari Pahlawan di Kabupaten HSS, Ini Pesan Penting Bupati H Achmad Fikry
Peringatan Hari Pahlawan 2018 di Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) digelar di lapangan Lambung Mangkurat Kecamatan Kandangan, Sabtu, (10/11/2018).

BANJARMASIN POST.CO.ID, KANDANGAN - Peringatan Hari Pahlawan 2018 di Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) digelar di lapangan Lambung Mangkurat Kecamatan Kandangan, Sabtu, (10/11/2018).
Pada peringatan hari pahlawan itu juga dirangkai dengan penyerahan tali asih bagi Veteran dan Janda Veteran serta piagam penghargaan kepada relawan kemanusiaan yang berangkat ke Sulawesi Tengah.
Bupati HSS H Achmad Fikry menjadi inspektur Upacara Peringatan Hari Pahlawan 2018. Dalam kesempatan ini Bupati membacakan sambutan tertulis Menteri Sosial Republik Indonesia Agus Gumiwang Kartasasmita yang berisi ajakan untuk melakukan perbuatan yang terbaik bagi bangsa ini.
“Mari berkontribusi bagi kemajuan bangsa, mulai dari yang dapat kita lakukan. Dari lingkungan terdekat yang pada akhirnya memberikan kekuatan dan ketahanan bagi bangsa dan negara,” kata Bupati.

Lebih lanjut dalam sambutan tertulis Menteri Sosial yang dibacakan Bupati menyampaikan bahwa setiap zaman pasti ada pahlawan dan setiap pahwlawan pasti berkiprah di eranya.
“Pada hakekatnya setiap perjuangan pasti ada hasilnya namun tidak ada kata akhir untuk berjuang. Setiap etape perjuangan berlanjut pada etape perjuangan berikutnya sesuai tuntutan lingkungan strategis,” bebernya.
Kegiatan peringatan hari pahlawan itu dihadiri para TNI, Polri, ASN lingkup Pemkab HSS, mahasiswa, para pelajar dan pramuka.
Setelah menjadi inspektur upacara Hari Pahlawan di Lapangan Lambung Mangkurat Kandangan, Bupati HSS H Achmad Fikry bersama unsur Forkopimda Kabupaten HSS serta peserta upacara lainnya langsung berziarah menuju Taman Makam Pahlawan (TMP) Pusara Bakti Banua yang ada di Desa Mawangi Kecamatan Padang Batung.
Ziarah ke TMP Pusara Bakti Banua ini ditandai dengan mengheningkan cipta kemudian dilanjutkan dengan peletakan karangan bunga dan tabur bunga.

"Setiap peringatan Hari Pahlawan harus bisa mengambil makna yang terdalam dari sebuah peringatan tersebut. Salah satunya adalah semangat juang dan semangat untuk terus mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia ke depan," kata Bupati.
Tantangan yang dihadapi sekarang ini sudah beda dengan pejuang dulu, sekarang ini yang harus di perjuangkan adalah bagaimana caranya bisa mengentaskan kemiskinan, mengurangi kebodohan dan berusaha mengurangi angka pengangguran.
“Tugas-tugas berat ini yang harus diperjuangkan dengan semangat kepahlawanan, semangat kebersamaan” ujarnya.
Fikry juga menyampaikan rasa syukur atas dianugerahinya salah satu warga Kalimantan Selatan menjadi pahlawan nasional. Ir Pangeran Muhammad Noor dianugerahi pahlawan nasional oleh Presiden RI.
"Semoga menjadi motivasi bagi kita untuk bisa melanjutkan perjuangan para pahlawan di masa sekarang," tambahnya. (AOL/*)
Pemkab HSS Dapat Tiga Penghargaan Sekaligus dari Pemprov Kalsel |
![]() |
---|
Raih Lencana Pancawarsa dan Lencana Darma Bakti, Wabup HSS Ingin Kembangkan Kewirausahaan Pramuka |
![]() |
---|
Bupati HSS Pimpin Rakor Bulanan, Bahas Penanganan Karhurla dan Permasalahan Daerah |
![]() |
---|
Penerima Bansos Rehab Rumah Sejahtera Harus Rela Warna Catnya Seragam, ini Tujuannya |
![]() |
---|
Haul Syekh Samman, Wabup Hulu Sungai Selatan Ajak Jemaah Mengenal Sosok Ulama Ini |
![]() |
---|