Kampusiana
Mahasiswa Seni Pertunjukan Ini Bantu Sukseskan Pelaksanaan HUT SMAN 1 Rantau
Para mahasiswa Prodi Seni Pertunjukan Universitas Lambung Mangkurat (ULM) menjalin kerjasama untuk menyukseskan acara HUT SMAN 1 Rantau
BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Para mahasiswa Prodi Seni Pertunjukan Universitas Lambung Mangkurat (ULM) menjalin kerjasama untuk menyukseskan acara Hari Ulang Tahun (HUT) SMAN 1 Rantau di bidang lomba tari.
Hari Ulang Tahun (HUT) SMAN 1 Rantau ini mengangkat tema Tetra is the Force for Special Transformation of Unbelieveble Move (Spectrum).
"Tujuan kegiatan ini, khususnya di bidang lomba tari yaitu untuk meregenerasi para pelajar zaman sekarang, serta memperkenalkan lagi permainan tradisi lokal yang ada di banua. Dan mempererat tali persaudaraan di antara mereka," tutur Ketua Pelaksana sekaligus mahasiswi ULM, Nurul Aulia Sinta pada banjarmasinpost.co.id, Jumat (30/11/2018) siang.
Kegiatan ini dilakukan selama sepekan lamanya. Sejak 26 November sampai 1 Desember 2018 mendatang.
Baca: BREAKING NEWS : Polisi Gerebek Praktik Dukun Palsu di Landasanulin Banjarbaru, Begini Modusnya
Baca: Hasil Barito Putera vs Borneo FC di Liga 1 2018 - Skor 1-0 Sementara Babak Kedua, Gol Samsul Arif
Baca: Pengumuman Hasil Tes SKD CPNS 2018 Diumumkan via sscn.bkn.go.id, Pemkab HST Sebar di Grup WA
Baca: Kisah Pelaku Pembunuhan Mengaku Ditemui Arwah Mayat Tanpa Kepala di Lok Baintan
Baca: 64 Siswa MTsN 2 Tanahlaut Belajar Bahasa ke Kampung Inggris Kediri
Berbagai macam perlombaan digelar pada acara ini. Seperti lomba tari, perkusi, dan voli.
"Sebenarnya ini kegiatan mata kuliah Manajemen Pagelaran Seni di kampus. Kami mahasiswa Jurusan Seni Pertunjukan FKIP ULM saat semester 5 menjalankan kegiatan manjemen di 13 Kabupaten. Dan kebetulan kami kena di Rantau, Kabupaten Tapin. Di sini bekerjasama dengan SMAN 1 Rantau sekaligus memeriahkan HUT SMAN 1 Rantau, di bidang lomba tari kreasi daerah dengan tema permainan," papar Nurul Aulia Sinta.
Dirinya berharap kedepannya dapat terlaksana kembali acara seperti ini, bahkan lebih besar dan meriah lagi.
(banjarmasinpost.co.id/airul syahrif)
Penerimaan Mahasiswa Baru, UNISKA MAB Banjarmasin Buka Pendaftaran Mulai Awal Maret |
![]() |
---|
Pelaksanaan SNMPTN dan SPAN PTKIN 2021, Kuota ULM Banjarmasin Capai 6 Ribu |
![]() |
---|
VIDEO Terapkan Protokol Kesehatan Ketat, ULM Gelar Wisuda ke-99 |
![]() |
---|
Jadwal Resmi Pendaftaran SNMPTN, UTBK, SBMPTN 2021 Beserta Syarat yang Harus Dilengkapi |
![]() |
---|
Bersaing dengan 25 PTN dan PTS, Mahasiswa Teknik Sipil ULM Sabet Juara 3 Lomba Nasional ECC 2020 |
![]() |
---|