Liga Inggris

Hasil Liga Inggris Leicester City vs Manchester United, Rashford Cetak Gol Tunggal, Skor Akhir 0-1

Manchester United meraih tiga poin di kandang Leicester City dalam lanjutan Liga Inggris lewat gol semata wayang yang dicetak Marcus Rashford.

Editor: Elpianur Achmad
Luapan kegembiraan Marcus Rashford setelah menjebol gawang Leicester City, Sabtu (26/8/2017).(AFP/Geoff Caddick) 

BANJARMSINPOST.CO.ID - Manchester United meraih tiga poin penting di kandang Leicester City dalam lanjutan Liga Inggris setelah menang lewat gol semata wayang yang dicetak Marcus Rashford, di Stadion King Power, Minggu (3/2/2019). Skor Akhir 0-1 untuk kemenangan Manchester United.

Gol tunggal Marcus Rashford membawa Manchester United merangsek ke zona Eropa usai mengalahkan Leicester City dalam lanjutan Liga Inggris.

Dilansir dari BolaSport.com, Manchester United meraih kemenangan pada pekan ke-25 Liga Inggris melawan Leicester City di Stadion King Power, Minggu (3/2/2019).

Gol cepat Marcus Rashford pada menit kesembilan membawa anak asuh Ole Gunnar Solskjaer itu memimpin.

Manchester United langsung tancap gas begitu wasit meniup peluit permulaan pertandingan.

Baca: Susunan Pemain Man City Vs Arsenal - Mesut Oezil Jadi Ban Serep

Pada menit kesembilan Marcus Rashford membuka keunggulan Manchester United.

Menerima umpan matang dari Paul Pogba, tendangan kaki kanan Rashford menembus gawang Leicester City yang dikawal Kasper Schmeichel.

Skor 1-0 untuk keunggulan Setan Merah.

Tuan rumah balik mengancam pada menit ke-15 setelah James Maddison berdiri bebas di kotak penalti Manchester United.

Namun, sepakan pemain bernomor punggung 10 The Foxes itu masih bisa dimentahkan Luke Shaw.

Selepas mencetak gol, Manchester United lebih banyak tertekan oleh tim tuan rumah.

Namun, Manchester United lebih dominan dalam penguasaan bola sepanjang babak pertama.

Ashley Young dkk mencatatkan 57 persen penguasaan bola dan membuat empat tembakan.

Hingga babak pertama berakhir, skor 1-0 untuk kemenangan Manchester United tetap bertahan.

Baca: Hasil Leicester City vs Manchester United, Marcus Rashfor Cetak Gol MU, Skor Babak Pertama 0-1

Memasuki babak kedua Leicester City menggempur pertahanan Manchester United.

Akan tetapi upaya tuan rumah masih dapat dipatahkan para pemain The Red Devils.

Untuk sementara amanlah gawang Manchester United yang dijaga David de Gea.

Manchester United berusaha membalas pada menit ke-87 lewat tendangan pemain pengganti, Romelu Lukaku, yang masih bisa ditepis oleh Schmeichel.

De Gea tak mau kalah, ia menyelamatkan gawang Manchester United dari tendangan Jamie Vardy dari dalam kotak penalti pada menit ke-87.

Manchester United mendapat peluang emas pada menit ke-90 lewat serangan balik, nahas bagi The Red Devils, sepakan Anthony Martial masih mengarah ke penjaga gawang.

Tuan rumah lebih agresif di babak kedua, total 13 tembakan mereka lepaskan dan enam di antaranya tepat sasaran.

Namun hingga laga berakhir Leicester gagal menyamakan kedudukan.

Manchester United pun menang 1-0 dan untuk sementara menduduki posisi kelima klasemen sementara Liga Inggris menggeser Arsenal.

Leicester City 0-1 Manchester United (Marcus Rashford 9')

SUSUNAN PEMAIN

Leicester City (4-2-3-1): 1-Kasper Schmeichel; 14-Ricardo Pereira, 6-Jonny Evans, 15-Harry Maguire, 3-Ben Chilwell; 24-Nampalys Mendy (8-Kelechi Iheanacho 84'), 25-Wilfred Ndidi; 7-Demarai Gray (20-Shinji Okazaki 74'); 10-James Maddison (18-Rachid Ghezzal 62'), 19-Harvey Barnes; 9-Jamie Vardy.

Pelatih: Claude Puel

Manchester United (4-2-3-1): 1-David de Gea; 18-Ashley Young, 3-Eric Bailly, 2-Victor Lindelof, 23-Luke Shaw; 21-Ander Herrera, 31-Nemanja Matic; 14-Jesse Lingard (4-Phil Jones 90'), 6-Paul Pogba, 7-Alexis Sanchez (11-Anthony Martial 67'); 10-Marcus Rashford (9-Romelu Lukaku 78').

Pelatih: Ole Gunnar Solskjaer

Artikel ini telah tayang di BolaSport.com berjudul : Hasil Liga Inggris - Gol Marcus Rashford Menangkan Manchester United

Sumber: BolaSport.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved