Tim Futsal SIWO PWI Kalsel Runner Up Kejurnas Futsal Antar Wartawan 2019, Takluk dari Jatim 5-2

Tim Futsal SIWO PWI Kalsel Raih Runner Up Kejurnas Futsal Antar Wartawan 2019, Takluk dari Jatim 5-2

Penulis: Khairil Rahim | Editor: Royan Naimi
SIWO PWI Kalsel
Tim Futsal SIWO PWI Kalsel meraih runner up Kejurnas Futsal antar wartawan 2019 di Sport Center Universitas Surabaya (Ubaya), Jatim Kamis (7/2/2019) sore. 

BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Dua gol diciptakan Mawardi belum cukup membawa Tim Futsal Seksi Wartawan Olahraga (SIWO) Persatuan wartawan Indonesia (PWI) Kalsel memboyong tropi Kejurnas Futsal Antar Wartawan 2019.

Mawardi dan kawan kawan hanya bisa meraih gelar Juara II setelah takluk dari tim tuan rumah SIWO PWI Jatim di babak final dengan skor 5-2 di Sport Center Universitas Surabaya (Ubaya), Kamis (7/2) sore.

"Sudah berusaha maksimal tapi lawan lebih bagus. Semua kita syukuri saja," kata Mawardi yang merupakan wartawan media elektronik ini Jumat (8/2) sore.

Kemenangan Tim SIWO PWI Jatim ditenukan melalui lima gol yang masing-masing disumbangkan Martin Styabudi (2 gol), M Andi (2 gol), dan Slamet (1 gol).

Baca: Warga Banjarbaru Ini Ajak Anaknya Latihan Panahan, Segini Budget Buat Beli Peralatan

Baca: Reino Barack Ragu Nikahi Syahrini Diungkap Sosok Ini di Depan Hotman Paris, Karena Luna Maya?

Baca: Aura Kasih Sebut Soal Colek Ariel NOAH Saat Jelaskan tentang Tuduhan Lakukan Video Mesum

Baca: Balasan Nicholas Sean Jelang Pernikahan Ahok Alias BTP dan Puput Nastiti Devi, Untuk Veronica Tan?

 
Sedangkan di posisi ketiga direih tim SIWO DI Yogyakarta.

DI Yogyakarta berhak menempati peringkat ketiga, menyusul kemenangan atas SIWO PWI Sumbar dengan skor 5–1.

Sebelumnya di semifinal tim futsal wartawan Banua mampu menang telak skor 3-0 atas Sumatera Barat (Sumbar) di semifinal.

Didin, Ketua PWI Kalsel M Hilmie dan Mawardi menciptakan gol kemenangan bagi tim. (banjarmasin post.co.id/khairil rahim)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved