Pemilu 2019
KPU Sebut Jumlah Petugas KPPS Meninggal 90 Orang, Jokowi Ucapkan Duka Cita
Jumlah Kelompok Penyelenggaran Pemungutan Suara (KPPS) yang meninggal selama penyelenggaraan pemilu 2019 telah mencapai 90 orang
BANJARMASINPOST.CO.ID, JAKARTA - Panjangnya rangkaian Pemilu 2019 berikut beratnya medan yang dilewati membuat cukup banyak petugas penyelenggara pemilu yang meninggal.
Hingga kemarin jumlah Kelompok Penyelenggaran Pemungutan Suara (KPPS) yang meninggal selama penyelenggaraan pemilu 2019 telah mencapai 90 orang
Dilansir dari Tribunnews, Komisi Pemilihan Umum (KPU) mencatat sebanyak 90 petugas KPPS meninggal dunia dan 374 petugas KPPS mengalami sakit bervariasi.
Baca: Hasil Akhir Chelsea vs Burnley 2-2, Chelsea Geser Arsenal dan Menjauh dari Man United
Baca: Pernah Heboh dengan Lucinta Luna, Pria Mirip Gandhi Fernando ini Viral Berpose Bugil
Baca: Viral Fadli Zon Disebut Tak Lolos Senayan, Yunarto Wijaya Ungkap Ini di Akun Twiternya
Ketua KPU, Arief Budiman menuturkan petugas KPPS yang meninggal dan sakit tersebut tersebar di 19 provinsi.
Sementara ini diduga petugas KPPS yang meninggal dan sakit itu karena kelelehan usai bertugas mengawal penghitungan hingga rekapitulasi suara.
Merespon hal tersebut, Jokowi, calon presiden nomor urut 01 mengaku sangat berduka atas meninggalnya petugas KPPS maupun para anggota Polri.
"Saya ucapkan rasa berduka cita yang mendalam atas meninggalnya petugas KPPS juga beberapa diluar KPPS. Saya kira beliau-beliau ini adalah pejuang demokrasi yang meninggal dalam tugas," ungkap Jokowi, Senin (22/4/2019) malam di Restoran Seribu Rasa, Menteng, Jakarta Pusat
Baca: Penolakan Ashanty Pada Anang Hermansyah di Momen Ulang Tahun Pernikahan, Sebut Ayah Aurel Tak Bagus
Baca: Batas Qadha Puasa atau Bayar Utang Puasa Ramadhan Jelang Ramadhan 2019/1440 H
"Sekali lagi atas nama negara dan masyarakat, saya ucapkan duka yang sangat mendalam," tambah Jokowi.
Bagi para korban anggota KPPS baik yang meninggal dunia maupun sakit, KPU bakal memberikan santunan yang masih dibicarakan dengan Kementerian Keuangan.
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Jumlah Petugas KPPS Meninggal Bertambah Jadi 90 Orang, Jokowi : Mereka Pejuang Demokrasi
Penulis: Theresia Felisiani
Tanpa Mulan Jameela & Olla Ramlan, Daftar 13 Artis Terpilih Jadi Anggota DPR 2019 - 2020 Ada Si Doel |
![]() |
---|
Perolehan Kursi di DPR 2019 - 2024, PDIP Nomor 1 Golkar ke 2, Gerindra ke 4, Ada 7 Parpol Nol Kursi |
![]() |
---|
Turuti Saran Bawaslu, KPU Kalsel Tunda Penetapan Perolehan Kursi dan Caleg Terpilih DPRD Kalsel |
![]() |
---|
Terganjal Surat MK, KPU Kalsel Belum Bisa Tetapkan Hasil Pemilu 2019 Tingkat Provinsi Kalsel |
![]() |
---|
Fotonya Terlalu Cantik, Caleg Perempuan Dari NTB Ini Digugat Pesaingnya, Begini Curhatan Evi |
![]() |
---|