Selebrita
Perlakuan Hilda Vitria ke Ibunya di Lebaran Saat Kriss Hatta di Penjara, Eks Billy Syahputra Disorot
Perlakuan Hilda Vitria pada ibunya saat Lebaran 2019 ketika Kriss Hatta masih di penjara disorot. Mantan kekasih Billy Syahputra lakukan ini.
BANJARMASINPOST.CO.ID - Perlakuan Hilda Vitria pada ibunya saat Lebaran 2019 ketika Kriss Hatta masih di penjara disorot. Mantan kekasih Billy Syahputra lakukan ini.
Kehidupan Kriss Hatta pasca berseteru dengan Hilda Vitria kini tengah menjadi sorotan masyarakat di Tanah Air.
Pasalnya, Kriss Hatta kini harus mendekam di Rutan Bulak Kapal Bekasi, Jawa Barat atas kasus pemalsuan dokumen pernikahan antara dirinya dan Hilda Vitria. Hal ini juga membawa nama Billy Syahputra.
Tak pelak, ini membuat Kriss Hatta terpaksa merayakan hari raya Lebaran di balik jeruji besi.
Baca: Foto Prawedding Mendadak Dihapus! Rezky Aditya dan Patricia Razer Batal Menikah?
Baca: Bukan Ivan Gunawan Atau Shaheer Sheikh! Ayu Ting Ting Ungkap Sosok yang Bikin Dia Klepek-klepek
Baca: Pengakuan Olla Ramlan Berhijab Tak Didukung Suami, Takut Aufar Hutapea Lirik Cewek Seksi
Suasana Lebaran yang dijalani Kriss Hatta pun terungkap dalam penuturannya kepada para awak media beberapa waktu lalu.
Dilansir Grid.ID, Jumat (7/6/2019), presenter 30 tahun itu mengaku melewatkan momen istimewa tersebut bersama adik serta ibundanya, Tuty Suratinah yang saat itu datang menjenguk.
Menariknya, sang ibu memaksa Kriss untuk menyantap 2 kue yang sangat dibencinya, yakni kue nastar dan kue lapis Surabaya.
"Kriss memang gak suka makan kue manis, sukanya yang asin-asin," tandas Tuty seperti dilansir Grid.ID (7/6/2019).
Di tengah kesedihan yang dialami Kriss Hatta yang terpaksa berlebaran di balik jeruji besi, hal berbeda justru dirasakan oleh Hilda Vitria.
Lewat sejumlah postingan di Instagram pribadinya @hvkhildavitriakhan, mantan kekasih Billy Syahputra ini tampak asyik berkumpul bersama keluarga di hari raya nan fitri.
Seperti potret berikut ini yang memperlihatkan keseruan Lebaran yang dirayakan Hilda dan kerabat-kerabatnya.
Di momen spesial itu, Hilda tampil anggun dalam balutan atasan bermodel off shoulder yang ia padukan dengan celana kulot berwarna cokelat muda.
"We're family (Kita keluarga). Di foto anggun, selesai foto amburadul lagi," tulisnya.
Tak sampai di situ, ia kembali membagikan kebersamaannya dengan sang kakek serta keponakannya yang masih bayi.
Menariknya, di antara sederet unggahan Hilda Vitria di Instagram, terselip sebuah video yang tak biasa.
Hilda rupanya mengunggah video tatkala ia melakukan sungkeman kepada ibunya, Rachmawati.
Bukan prosesi sungkeman biasa, Hilda lantas membasuh kaki sang ibu dengan air yang sebelumnya ditempatkan di sebuah baskom.
Bersamaan dengan itu, ia pun menuliskan sebuah pesan menyentuh seraya mengucapkan selamat hari raya Idul Fitri.
"Agungkan kebesaran-Nya. Syukuri ampunan-Nya. Lapangkan hati di hari nan fitri. Selamat hari raya Idul Fitri 1440 H," tulis Hilda di keterangan videonya.
Siapa sangka, unggahan Hilda Vitria ini justru berbuah komentar positif dari para netizen.
Banyak di antara mereka yang mengaku merasa terharu setelah menyaksikan penghormatan yang diberikan Hilda kepada sang ibunda di hari raya Lebaran.
"Kak aku liatnya sedih banget nonton videonya nangis," tulis netizen bernama akun @merdiana95.
"Masya Allah menangis aku. Doa ibu selalu mustajab," sahut akun @vialaobe0111.
"Gue masih bingung sama orang yang menghujat di hari Lebaran gini. Baru juga dihapus dosanya, udah buat dosa lagi dengan jemari-jemarinya. Astagfirullah, gue aja nangis liat video ini," tukas @mzpian seraya menyertakan emoticon menangis.
"Netes air mataku @hvkhildavitriakhan ya Allah ingat mama aku di kampung sekarang," balas akun @decilsripuspita.
Nasib Hilda Seusai Penikahan dengan Kriss Hatta
Konflik yang melibatkan Kriss Hatta dan Hilda Vitria akhirnya menemui babak baru.
Pasalnya, Kriss Hatta yang kini tengah terjerat kasus pemalsuan dokumen nikah baru saja menjalani sidang lanjutan beberapa waktu lalu.
Di luar dugaan, Hilda Vitria yang selama ini ngotot membantah pernah jadi istri Kriss Hatta akhirnya mengakui pernikahannya dengan sang presenter.
Mengutip Tribunnews.com, sidang lanjutan kasus pemalsuan dokumen nikah ini baru saja digelar pada Senin (20/5/2019) di Pengadilan Negeri Bekasi, Jawa Barat.
Sidang yang beragendakan pemeriksaan saksi dari jaksa penuntut umum ini menghadirkan empat orang saksi, yakni Kepala KUA lama, Kepala KUA baru, Hilda Vitria, serta sang ibunda Rachmati.
Terus dihujani pertanyaan oleh Majelis Hakim, Hilda Vitria akhirnya mengakui adanya pernikahan dengan Kriss Hatta.
Ini tentu berbanding terbalik dengan pernyataannya di hadapan para awak media selama ini yang selalu membantah dirinya pernah menikah dengan Kriss Hatta.
Kendati ketok palu hakim yang menentukan nasib Kriss Hatta belum dijatuhkan, tetapi kasus ini mengundang mind illusionist Denny Darko untuk menyampaikan pandangannya soal nasib Hilda Vitria.
Dalam vlog terbarunya di channel YouTube Denny Darko pada Jumat (24/5/2019), Denny Darko mengungkap prediksinya lewat sejumlah kartu Tarot yang telah dipersiapkannya.
Keluarlah kartu pertama, yakni Seven of Pentacles yang dilambang petani yang kecewa mendapati hasil tanamannya tak sesuai harapan.
Ini seolah melambangkan perasaan Hilda yang merasa 'kecolongan' usai mendengar keterangan para saksi dalam persidangan lalu.
"Ternyata saksi-saksi yang dihadirkan oleh jaksa penuntut umum yang harusnya memberatkan Kriss Hatta. Nyata-nyata kesaksiannya menunjukkan bahwa Hilda dan Kriss Hatta pernah menikah," ungkap Denny Darko.
Hilda yang awalnya mengira para saksi akan sepaham dengannya harus gigit jari karena mereka justru menuturkan bukti-bukti mantan kekasih Billy Syahputra itu pernah menikah.
"Ini mungkin sesuatu yang selama ini diharapkan bisa memberikan satu pernyataan yang sama dengan yang diharapkan Hilda ternyata kenyataannya berbalik," sambungnya.
Tak pelak, kejadian ini tentunya berbuntut panjang terhadap nasib Hilda Vitria ke depan.
Pasalnya, muncul kartu berikutnya, yakni The Hangman yang bergambar seorang pria dalam posisi tergantung dengan posisi kepala di bawah sementara kakinya terikat di sebuah tali.
Penggambaran kartu ini rupanya tak jauh berbeda dengan kondisi Hilda Vitria yang sedang diintai bahaya.
"Hilda sekarang dalam kondisi yang ikut berbahaya. Karena jika pernikahan itu benar maka pertanyaannya adalah berarti mereka berdua suami istri atau bukan?" ujar Denny Darko.
"Kita belum tahu sebelum sidang memutuskan. Tetapi, dari saksi yang dihadirkan jaksa penuntut umum malah mereka semua lebih memberikan kesaksian kalau mereka berdua pernah menikah," imbuhnya.
Denny Darko pun tak menutup mata soal curahan hati Hilda saat sidang yang mengungkap pernikahannya dengan Kriss dilakukan karena terpaksa.
Meski begitu, sang ilusionis justru menyebut pernyataan itu tak lantas mengaburkan keterangan para saksi bahwa Hilda dan Kriss Hatta memang menikah.
Bukan tidak mungkin, wanita 24 tahun itu nantinya akan dituding memberikan kesaksian palsu lantaran pernyataannya yang tidak konsisten.
"Jika itu memang terjadi, maka ditakutkan akan sangkaan kesaksian palsu. Jika itu terjadi itu kita tidak tahu apa yang akan terjadi kepada orang yang mengatakan hal tersebut," Denny memperingatkan.
Karenanya, Denny Darko mewanti-wanti Hilda untuk waspada karena bisa saja ia akan merasakan berada di posisi Kriss Hatta sekarang yang tengah meringkuk di tahanan.
"Tadinya di pihak pemenang, tadinya yang bersuka cita tampaknya sekarang mulai tergantung. Mulai waspada dan mulai melihat kondisi ke depannya!" pungkasnya.
Artikel ini telah tayang di Grid.id dengan judul : Kriss Hatta Lebaran di Balik Jeruji Besi, Hilda Vitria Justru Asyik Kumpul Keluarga dan Basuh Kaki sang Ibunda