Liga Inggris
Neymar Tak Bisa Tinggalkan PSG Begitu Saja Sebelum Penuhi Syarat Ini
Direktur Olahraga Paris Saint-Germain (PSG), Leonardo Araujo, memaparkan ketentuan agar Neymar bisa meninggalkan klub.
BANJARMASINPOST.CO.ID - Direktur Olahraga Paris Saint-Germain (PSG), Leonardo Araujo, memaparkan ketentuan agar Neymar bisa meninggalkan klub.
Neymar memadati pemberitaan dalam beberapa pekan terakhir dengan kemungkinan pulang ke FC Barcelona untuk merumput di Liga Spanyol.
Kabar itu mengemuka seusai Neymar disebut-sebut tak lagi menginginkan merumput bersama Paris Saint-Germain pada musim 2019-2020.
Gerbang keluar pada bursa transfer pun seolah terbuka buat Neymar lewat pernyataan Leonardo Araujo, Direktur Olahraga PSG.
"Persoalan ini (Neymar) kiranya sudah jelas bagi siapa pun," kata Leonardo, seperti dikutip BolaSport.com dari laman Marca.
"Dalam sepak bola, apa yang Anda katakan bisa berubah seiring bergantinya hari. Itu luar biasa, tetapi seperti itulah yang terjadi," ucap mantan direktur olahraga AC Milan ini menyambung.
Baca: Head to Head & Prediksi Persija Jakarta vs Persib Bandung Pekan 8 Liga 1 2019 Hari Ini Rabu (10/7)
Baca: Klasemen & Jadwal Live Indosiar Liga 1 2019 Rabu (8/7) Persija Jakarta vs Persib Bandung!
Baca: Live Indosiar! Prediksi & Live Streaming Persija Jakarta vs Persib Bandung Liga 1 2019 Jam 15.30 Wib
Leonardo menambahkan, pihaknya telah mengadakan pembicaraan dengan perwakilan Neymar.
Ia menyatakan bahwa situasi yang dihadapi Neymar sudah jelas. Hanya, lanjut Leonardo, satu hal yang pasti, sang pemain masih memiliki kontrak 3 tahun di PSG.
Selain itu, Leonardo juga belum menerima proposal penawaran dari klub lain. Karena itu, ia tak bisa mendiskusikan rencana transfer dengan manajemen klub beralias Les Parisiens.
"Neymar bisa meninggalkan PSG bila ada tawaran masuk akal yang datang," ucap Leonardo.
"Namun, untuk saat ini, kami tak tahu bila ada yang ingin membeli Neymar atau hendak mengetahui harganya.
"Saya meyakini bahwa persoalan ini tidak bisa selesai dalam sehari," katanya lagi.
Prediksi, Link & Jadwal Streaming Leicester vs Liverpool di Liga Inggris Pekan 24, Kontras! |
![]() |
---|
Daftar 5 Pemain Belakang Incaran Man United, Bek Madrid Hingga Titisan VVD Digadang Temani Maguire |
![]() |
---|
Leicester vs Liverpool Liga Inggris Pekan 24, Beda Misi Kedua Tim, Kans Kabak & Davies Main |
![]() |
---|
Jadwal Liga Inggris Pekan 24 Siaran Live Net TV Ada Arsenal vs Leeds, Liverpool, MU & City di Mola |
![]() |
---|
Susunan Pemain Man City vs Tottenham di Liga Inggris Pekan 24, Harry Kane Main, de Bruyne Absen |
![]() |
---|