Laga Uijcoba
Hasil Timnas U-19 Indonesia Vs Iran Laga Ujicoba LIVE RCTI, Skor Sementara 0-0 di Babak Pertama
Hasil Timnas U-19 Indonesia Vs Iran Laga Ujicoba LIVE RCTI, Skor 0-0 di Babak Pertama
Penulis: Amirul Yusuf | Editor: Royan Naimi
Inilah Hasil Timnas U-19 Indonesia Vs Iran di laga ujicoba jelang Piala Asia U-20 2020 adalah 0-0
BANJARMASINPOST.CO.ID - Skor atau hasil Timnas U-19 Indonesia Vs Iran di laga ujicoba jelang Piala Asia pada babak pertama adalah 0-0.
Skor 0-0 masih menghiasi laga Timnas U-19 Indonesia Vs Iran di laga ujicoba jelang Piala Asia yang disiarkan langsung RCTI dari Stadion Mandala Krida, Yogyakarta, Rabu (11/9/2019).
Link Live Streaming Timnas U-19 Indonesia Vs Iran dapat diakses di RCTI + atau Metube.id
Laga Timnas U-19 Indonesia vs Iran berlangsung dengan tempo tinggi sejak awal pertandingan, kedua tim sama-sama menunjukkan permainan menyerang.
Baca: Skor Akhir 1-0! Cuplikan Gol & Hasil Timnas U-19 Indonesia Vs Iran di Laga Ujicoba, Gol Sutan Zico
Baca: Skor Sementara 1-0 Indonesia Unggul! Hasil Timnas U-19 Indonesia Vs Iran Laga Ujicoba, Gol Zico
Pada menit 5, Bagus berkelit di kotak penalti Iran melewati satu pemain bertahan Iran dan melesatkan tendangan.
Namun peluang tersebut gagal berbuah gol karena lesatan Bagus masih bisa ditepis kiper Amir Hossein Nikpour sehingga hanya menghasilkan sepak pojok.
Peluang emas diperoleh Iran U-19 pada menit 10 melalui serangan balik cepat.
Alireza Asar Abadi dengan cepat menggiring bola ke barisan pertahanan Indonesia.
Asar langsung memberikan bola ke Mahdi yang berdiri bebas di depan gawang.
Mahdi melesatkan tendangan namun masih melambung tinggi di atas mistar gawang Indonesia.
Peluang Iran melalui Aria Barzegar pada menit ke-31, masih bisa diantisipasi kiper Muhammad Adisatryo.
Kedua tim saling gempur namun masih belum menciptakan gol.
Sampai babak pertama selesai, kedudukan masih sama kuat 0-0.
Sebelumnya di laga pertama timnas Indonesia U-19 dipaksa menyerah 2-4 melawan Iran U-19 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Sabtu (7/9/2019) lalu.