Liga Inggris

Liverpool Vs Brighton, Heading Virgil van Dijk Menangkan The Reds 2-1, Alisson di Kartu Merah

Virgil van Dijk menciptakan dua gol Liverpool (18', 24') yang membawa kemenangan The Reds atas tamunya Brighton dengan skor 2-1.

Editor: Hari Widodo
(AFP/PAUL ELLIS)
Trent Alexander-Arnold merayakan gol Virgil van Dijk saat Liverpool vs Brighton & Hove Albion dalam lanjutan Liga Inggris di Stadion Anfield, 30 November 2019. 

BANJARMASINPOST.CO.ID - Virgil van Dijk menjadi sosok pemain bertahan yang menakutkan saat di depan gawang lawan.

Dua gol yang diciptakan pemain berkebangsaan Belanda saat laga Liverpool vs Brighton & Hove Albion di Stadion Anfield, Sabtu (30/11/2019) membuktikan itu.

Virgil van Dijk menciptakan dua gol Liverpool  (18', 24') yang membawa kemenangan The Reds atas tamunya Brighton dengan skor 2-1. Adapun satu gol balasan Brighton dicetak oleh Lewis Dunk pada menit ke-79. 

Meski menang, Liverpool kembali gagal mencatatkan clean sheet. Dalam 11 laga sebelumnya di semua kompetisi, gawang Liverpool selalu kebobolan.

LIVE SCTV! Jadwal Live Streaming TV Online Timnas U-20 Indonesia vs Arsenal International Cup Bali

Jadwal Live Streaming RCTI Timnas U-23 Indonesia vs Vietnam di SEA Games 2019, Siaran Langsung TVRI

Jadwal Siaran Langsung Tinju Andy Ruiz Jr vs Anthony Joshua Live Mola TV, Juara Dunia Kelas Berat

Tambahan tiga poin membuat Liverpool mempertahankan rekor belum terkalahkan di Liga Inggris musim ini.

Liverpool kini memimpin klasemen Liga Inggris dengan koleksi 40 poin unggul 11 angka dari juara bertahan, Manchester City, di urutan kedua.

Di pekan ini, Man City hanya bisa bermain imbang 2-2 melawan Newcastle United.

Adapun Brighton, berkaitan dengan hasil Liga Inggris di Anfield ini, masih tertahan di peringkat ke-15.

Laga ini berjalan dengan tempo cepat dan terbuka sejak peluit sepak mula dibunyikan.

Trio lini serang Liverpool, Sadio Mane, Roberto Firmino, dan Mohamed Salah berkali-kali dengan mudah menembus pertahanan Brighton.

Namun, Liverpool gagal mencetak gol di awal laga kerena penampilan kiper Brighton, Mathew Ryan, cukup solid.

Ryan sukses melakukan tiga penyelamatan hingga menit ke-21.

Liverpool pada akhirnya mampu membuka keunggulan pada menit ke-18 lewat Virgil van Dijk.

Memanfaatkan umpan tendangan bebas Trent Alexander-Arnold, Van Dijk merobek gawang Brighton dengan sundulan.

Enam menit berselang, Van Dijk mencetak gol keduanya. Arnold lagi-lagi memberi umpan matang untuk memudahkan Van Dijk menyundul bola.

Sumber: Kompas.com
Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved