Bumi Antaludin
Pantau Ketersediaan Sembako, Bupati HSS ke Pasar Los Batu, Pedagang Kaget dan Langsung Begini
Memastikan ketersediaan sembako di Kabupaten Hulu Sungai Selatan cukup memenuhi kebutuhan masyarakat, Bupati HSS H Achmad Fikry melaksanakan pemantaua
BANJARMASINPOST.CO.ID, KANDANGAN - Memastikan ketersediaan sembako di Kabupaten Hulu Sungai Selatan cukup memenuhi kebutuhan masyarakat, Bupati HSS H Achmad Fikry melaksanakan pemantauan langsung ke pusat pasar sembako di Pasar Batu Kandangan, Selasa (21/1/2020.
Kunjungan mendadak Bupati HSS tersebut membuat para pedagang sedikit kaget.
Khususnya di area pasar ikan sebagian mereka pun secara spontan merapikan dan menata barang dagangnnya.
Beberapa lapak yang dipantau, antara lain pedagang beras, daging, ikan basah, ikan kering, daging ayam, telur dan sembilan bahan pokok lainnya.

Fikry pun melakukan dialog langsung cukup lama dengan para pedagang di setiap tempat yang dia singgahi.
“Kami datang untuk melihat ketersediaan bahan pokok sehari-hari, apakah sudah memenuhi kebutuhan masyarakat. Sejauh mana ketersediaan stoknya,”jelas Fikry kepada para pedagang.
Pada kunjungan tersebut Fikry menggali informasi langsung dari pedagang dan pembeli, bahwa tidak ada lonjakan harga yang signifikan di beberapa jenis bahan makanan.
Bupati pun melihat sendiri stok tersedia di toko-toko sembako milik pedagang.

“Kita memantau untuk ketersediaan stok bahan pokok dan perkembangan harga terkini. Jika memang ada gejolak harga diluar kewajaran, kita ambil langkah yang tepat untuk mengatasinya,” kata Fikry.
Dalam kunjungan tersebut, Fikry didampingi asisten Administrasi Pembangunan dan Kemasyarakatan Hubriansyah, Plt Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Plt Kepala Dinas Pertanian, Kabag Perekonomian dan Pembangunan serta kemasyarakatan, Kabag Protokol dan Kehumasan serta Satpol PP.
Bupati HSS Lepas Enam Dokter Internship Penanganan Covid-19 |
![]() |
---|
Wabup HSS Ikuti Rakornas Pencegahan Karhutla Dipimpin Presiden RI Joko Widodo |
![]() |
---|
Mendekati MTQ Tingkat Provinsi, Wabup HSS Persilakan Kafilah Latihan di Rumahnya |
![]() |
---|
TMMD di Kabupaten Hulu Sungai Selatan Targetkan Pembangunan Wilayah Perdesaan di Padang Batung |
![]() |
---|
Pemkab HSS Programkan Sertifikasi Tanah Aset Daerah, 1.018 Aset Tanah Daerah Belum bersertifikat |
![]() |
---|