Berita Banjarmasin

Dalam Sebulan 32 Meteran Air Pelanggan PDAM Bandarmasih Kota Banjarnasin Hilang Dicuri

Dalam Sebulan 32 Meteran Air Pelanggan PDAM Bandarmasih Kota Banjarnasin Hilang Dicuri

Penulis: Jumadi | Editor: Eka Dinayanti
foto dari PDAM Bandarmasih
M Nur Wakhid, Humas PDAM Bandarmasih 

BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Dalam sebulan sebanyak 32 buah meteran air di Kota Banjarmasin hilang dicuri maling.

Pencurian terjadi pada saat rumah dalam keadaan kosong atau ditinggal penghuninya bekerja.

Tetapi ada juga yang hilang subuh.

Dampak hilangnya meteran air, Humas PDAM Bandarmasih Banjarmasin, Nor Wahid mengatakan, pihaknya melaporkan kejadian itu ke Mapolresta Banjarmasin, Rabu (18/3/2020) siang.

Satu Pasien Suspect Virus Corona di RSUD Ulin Banjarmasin Meninggal, Gejala Pneumonia dan Diabetes

Kebiasaan Buruk Luna Maya Saat Dipijat Dibongkar pada Staf, Ada Video Peragakan Gerakan Ini

Yuni Shara Ditegur Anak-anaknya Saat Virus Corona Merebak, Kakak Krisdayanti Dilarang Lakukan Ini

"Dengan adanya laporan kami ke Reskrim Polresta Banjarmasin, nanti petugas menindaklanjuti perkara pencurian yang kami laporkan," terang Nor Wahid.

Dikatakannya, selain meteran air yang hilang, juga air yang mengucur mengalami kerugian lumayan besar.

Ditanya berapa nilai total kerugian, menurutnya harga satu meteran Rp 350 ribu dikalikan 32.

Tetapi kerugian yang besar adalah hilangnya air setelah meteran air dicuri.

Sementara itu Kasat Reskrim Polresta Banjarmasin, Kompol Ade Papa Rihi mengatakan, dengan adanya laporan ini, pihaknya segera menindaklanjuti.

Diakuinya sebelumnya memang ada warga yang melapor kehilangan meteran listrik.

"Kita nantinya menanyakan sejauhmana hasil penyelidikan petugasnya di lapangan.

"Saya mengucapkan terima kasih atas laporan dari pihak PDAM Bandarmasih Banjarmasin. Kita akan menindaklanjuti laporan dari PDAM,"terang Kompol Ade Papa Rihi.

(banjarmasinpst.co.id/jumadi)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved