Solidaritas di Tengah Pandemi

Bhabinkamtibmas dan Babinsa di Kabupaten Kapuas Bagikan Ember ke Warga

Pemberian ember sebagai upaya mengantisipasi penyebaran virus corona atau Covid-19 di Desa Muara Dadahup, Kecamatan Kapuas Murung, Kapuas, Kalteng.

Penulis: Fadly Setia Rahman | Editor: Alpri Widianjono
POLSEK KAPUAS MURUNG KEPADA BANJARMASIN POST GROUP
Bhabinkamtibmas Polsek Kapuas Murung, Brigadir Peldo Ang Lukmana, bersama Babinsa Kecamatan Kapuas Murung, membagikan ember gratis untuk mencuci tangan kepada warga, Kamis (16/4/2020). 

Editor:  Alpri Widianjono

BANJARMASINPOST.CO.ID, KUALAKAPUAS - Bhabinkamtibmas Polsek Kapuas Murung, Brigadir Peldo Ang Lukmana, bersama Babinsa Kecamatan Kapuas Murung membagikan ember gratis untuk mencuci tangan kepada warganya.

Itu dilakukan sebagai upaya mengantisipasi penyebaran virus corona atau Covid-19 di desa binaanya, Desa Muara Dadahup, Kecamatan Kapuas Murung, Kabupaten Kapuas, Kalimantan Tengah ( Kalteng ).

Ember yang dibagikan bukan ember biasa, melainkan sudah didesain dengan dipasang keran air.

Warga tinggal menyiapkan tempat yang agak tinggi sehingga air bisa mengalir.

Selain ember, warga juga diberi sabun untuk mencuci tangan yang diletakkan di depan rumah.

Gratis 3 Bulan, Pelanggan PDAM Kapuas Diimbau Bijak Menggunakan Air

Cegah Penyebaran Corona, Satlantas Polres Kapuas Imbau Warga Tak Mudik

Warga dari Daerah Pandemi Diminta untuk Lapor ke Pos Covid-19 Kapuas

Peduli Sesama di tengah Pandemi Corona, Muhammadiyah Kapuas Gelar Aksi Peduli

Brigadir Peldo mengatakan, tujuannya memberikan ember ini kepada setiap rumah supaya warga setiap selesai melaksanakan aktivitas atau setelah dari luar rumah wajib mencuci tangan.

"Karena dengan mencuci tangan dengan sabun, maka virus akan mati," ujarnya kepada Banjarmasinpost.co.id, Kamis (16/4/2020).

Bhabinkamtibmas Desa Muara Dadahup ini juga meminta warga sering cuci tangan, pakai masker, tidak keluar rumah, jaga jarak, olahraga teratur dan berjemur pada pagi hari.

"Yang lebih penting kita tidak usah panik dan takut, pasti kita semua bisa melawan virus corona ini," pungkasnya.

(Banjarmasinpost.co.id/Fadly Setia Rahaman)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved