Selebrita
Inilah Sosok Mendiang Adi Kurdi, Abah di Keluarga Cemara yang Memulai Karir di Film Gadis Penakluk
Meninggalnya Adi Kurdi, sosok Abah dalam serial Keluarga Cemara meninggalkan kedukaan di kalangan kolega dunia perfilman tanah air. Begini kiprahnya
Artis peran Vino G Bastian mengungkapkan rasa dukanya atas kepergian aktor senior Adi Kurdi.
"Inna lillahi wa inna ilaihi raji'un.. Selamat jalan om Adi Kurdi, bahagia disisiNYA," tulis Vino seperti dikutip Kompas.com melalui akun Instagram pribadinya, Jumat (8/5/2020).
Vino juga mengunggah foto dirinya bersama pemeran Abah dalam sinetron Keluarga Cemara yang populer pada era 1990-an itu.
Suami aktris Marsha Timothy ini merasa bersyukur masih bisa beradu akting dengan Adi, sebelum Adi mengembuskan napas terakhirnya pada Jumat siang ini.
Vino dan Adi bermain dalam film Sabar Ini Ujian yang rencananya akan tayang pada tahun ini.
"#FilmSabarIniUjian directed by @anggy_umbara adalah film terakhir yang beliau bintangi, Alhamdulillah masih bisa berkarya bersama. Semoga husnul khatimah," lanjutnya.
• Bagian Tubuhnya Ditoel, Inul Daratista Ribut dengan Penonton, Ini Cerita si Juri LIDA pada Luna Maya
Adi Kurdi meninggal dunia, Jumat (8/5/2020) pukul 11.31 WIB di RS Pusat Otak Nasional, Jakarta Timur.
Sang istri, Bernadetta Siti Restyratuti, menyebutkan bahwa suaminya meninggal karena tumor otak.
"Jadi tumor otak, ada penyumbatan dan sekarang ini penuh cairan padahal sudah disedot ya," kata Tuti kepada awak media saat dihubungi, Jumat.
Kata Tuti, jenazah Adi Kurdi tengah disemayamkan di rumah duka di kawasan Cipayung, Jakarta Timur.
"Di Cipayung Aula Rendra. Enggak dimakamkan hari ini, akan ada upacara dulu, tidak dimakamkan sekarang," ucap Tuti.
Saat ini, Tuti dan keluarga sedang mempersiapkan upacara pemakaman Adi Kurdi. (*)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Mengenang Adi Kurdi dan Kiprahnya di Dunia Seni Peran"
