Selebrita

Panggilan Sayang Verrell Bramasta pada Mantan Pacarnya Ini Sukses Bikin Atta Halilintar Cemburu

Verrell Bramasta dan Aurel Hermansyah pernah menjadi sepasang kekasih. Ternyata, panggilan sayang Verrel pada Aurel kini bikin Atta Halilintar cemburu

Editor: Anjar Wulandari
BANJARMASINPOST.CO.ID -  Verrell Bramasta dan Aurel Hermansyah pernah menjadi sepasang kekasih saat di bangku sekolah. Tapi ternyata, panggilan sayang Verrel Bramasta pada Aurel Hermansyah saat ini sukses membuat seorang Atta Halilintar Cemburu.

Hal itu diungkap oleh pakar mikro ekspresi, Poppy Amalya. Ekspresi wajah Atta Halilintar baru-baru kembali menyita perhatian Poppy.

Poppy Amalya mencoba melihat sisi lain Atta Halilintar yang dikabarkan dekat dengan putri sulung Anang Hermansyah.

Dirinya menilai secara psikologis ekspresi kekasih Aurel Hermansyah menandakan adanya kemarahan dan cemburu.

Sinopsis The Circle Tayang di Trans TV, Saat Emma Watson Bekerja di Perusahaan Teknologi Berbahaya

Istri Ungkap Awalnya Sesak Henky Langsung Tak Sadarkan Diri dan Meninggal Dunia

Hal tersebut telah diungkap Poppy Amalya pada akun Instagram @poppyamalya, Kamis (14/5/2020) saat Poppy melihat video Youtube Atta Halilintar dan Verrell Bramasta.

Atta Halilintar cemburu dengan Verrell Bramasta usai memanggil Aurel dengan sebutan 'Sayang'.

Seperti yang diketahui bahwa Verrell Bramasta adalah mantan kekasih Aurel Hermansyah saat duduk di bangku sekolah.

Kolase foto Verrel Bramasta dan Aurel Hermansyah bersama Atta Halilintar
Kolase foto Verrel Bramasta dan Aurel Hermansyah bersama Atta Halilintar (Capture Instagram @bramastavrl @aurelie.hermansyah)

"Mulut terkunci rapat di tekan dalam lalu minum air berturut-turut, menandakan kemarahan, gerah dan cemburu karena kasih sayangnya cintanya yang dalam," ujar Poppy Amalya.

Menurut Poppy Amalya, Atta terlihat begitu takut dengan pikiran-pikiran yang menghantuinya kala itu.

"Khawatir pisah, khawatir direbut kembali tapi ditutup oleh perasaan yang ngomong juga akan menikah," timpalnya.

Atta Halilintar mengira jika sahabatnya itu masih menyimpan perasaan kepada kekasihnya.

"Yang Atta tahu bahwa mereka bersahabat tapi masih sayang," ungkap Poppy.

"Lucu banget pas cemburu gini si abang Atta," tegas @jajam_vblove.

"Btw suara Aurel empuk banget yah, jadi nya yang denger merasa nyaman termasuk Verrel," saut @sshelmet.

"Baru tau saya kalau cemburu itu bikin orag jadi pengin minum terus," ucap @linanoviana66. (*)

Artikel ini telah tayang di Grid.Id dengan judul Poppy Amalya Bongkar Apa yang Dirasakan Atta Halilintar Sebenarnya, Disebut Dihantui Rasa Cemburu dan Ketakutan Mendengar Perkataan Verrell Bramasta, Netizen: Empuk Banget Suara Aurel Bikin Nyaman Mantan!

Sumber: Grid.ID
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved