Selebrita
Ini Rincian Belanja Nagita Slavina Hingga Rp 835 Juta, Sempat Kasihan Sama Raffi Ahmad
Sekali belanjar Nagita Slavina sampai habiskan uang sebanyak ini, Raffi ahmad sempat terkejut hingga akhirnya berakhir begini.
"Totalnya Rp 835 juta," jawab sang pramuniaga.
"Waduh!" seru Raffi Ahmad.

Mengetahui total harga yang harus dibayar, Raffi Ahmad tampak pikir-pikir.
Tapi akhirnya Raffi Ahmad mau membayar barang-barang yang dibeli sang istri.
Namun Raffi tak membayarnya secara lunas, ia hanya membayar DP sebesar 50 % sebagai tanda jadi.
Melihat itu, Nagita Slavina mengaku kasihan.
Ia sempat mau membatalkan beberapa barang yang ia beli.
"Aku kasihan tapi kalau kamu bayar mahal-mahal. Yaudah kalau enggak lampunya dulu sama sofa," ujar Nagita.
"Udah enggak masalah itu," kata Raffi Ahmad.
• Video Kelakuan Millendaru di Toilet Wanita Tersebar, Ashanty Ungkit Gaya Hidup Millen di Bali
• Peristiwa Salshadilla Sindir Lesty Kejora, Gegara Tangisan di Pernikahan Rizki DAcademy
Uang jajan Raffi Ahmad Diatur Nagita
Menjadi salah satu artis dengan penghasilan besar, tentu banyak yang berfikir bahwa Raffi Ahmad akan menyimpan banyak uang dalam saldo ATM-nya.
Diduga memiliki uang dalam jumlah hingga ratusan miliar rupiah, siapa sangka bahwa ternyata selama ini Raffi menerima jatah uang jajan yang diatur oleh Nagita Slavina.
Hal tersebut terungkap saat Raffi sedang mengambil uang yang akan digunakannya untuk memberi hadiah pada rekan - rekannya saat bermain sepeda.
Momen itu terekam dalam sebuah video yang diunggah di channel youtube Rans entertainment pada Jumat, (17/7/2020).
"Gak pernah megang duit beneran, dikiranya duit aku 200 miliar, enggak guys 200 juta, tuh 229 juta dijatah," ujar Raffi.
