MotoGP 2020

Klasemen MotoGP 2020 : Kabar Buruk dari Marc Marquez Jelang MotoGP Styria 2020

Nasib sial Marc Marquez, pembalap Repsol Honda yang juga merupakan juara bertahan MotoGP tampaknya masih akan berlangsung lama.

Penulis: Amirul Yusuf | Editor: Rahmadhani
HONDA RACING CORPORATION
Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez saat tiba di Sirkuit Jerez untuk seri MotoGP Andalusia 2020. 

BANJARMASINPOST.CO.ID - Berikut Klasemen MotoGP 2020 terbaru menjelang MotoGP Styria 2020 di Sirkuit Red Bull Ring.

MotoGP Styria 2020 berlangsung hari ini Minggu (23/8/2020) dan bisa disaksikan lewat Live Streaming Trans7 maupun Live Streaming Fox Sport 1.

Nasib sial Marc Marquez, pembalap Repsol Honda yang juga merupakan juara bertahan MotoGP tampaknya masih akan berlangsung lama.

Marc Marquez dipastikan akan absen cukup panjang di musim ini seusai mengalami cedera pada seri perdana MotoGP 2020.

LIVE Streaming TV Online PSG vs Bayern Munchen Final Liga Champions, Siaran Langsung SCTV

Live Streaming di Trans7! Ini Link Nonton MotoGP Styria 2020 Minggu (23/8), Ini Kelemahan Yamaha

PSG vs Muenchen Final Liga Champion : H2H, Prediksi & Live Streaming SCTV, Statistik Apik Neymar

Dikutip BolaSport.com dari laman resmi MotoGP, Marc Marquez tidak akan buru-buru kembali beraksi dalam MotoGP 2020.

Pembalap Spanyol itu sedang mengalami cedera patah tulang lengan kanan akibat kecelakaan pada balapan perdana MotoGP Spanyol 2020 (19/7/2020).

Buntut kecelakaan itu membuat Marquez menjalani operasi pemasangan plat fiksasi di tulang humerusnya dua hari berselang.

Setelah melakukan operasi, Marquez sempat membuat keputusan nekat ketika berusaha tampil beberapa hari setelah operasi.

Marquez melakoni sesi latihan bebas ketiga dan kualifikasi seri MotoGP Andalusia (25/7/2020) sebelum mundur karena merasa tak nyaman dengan lengannya.

Marc Marquez seusai mengalami crash highside di tikungan 4 lap ke-22 Sirkuit Jerez, Spanyol, pada seri pembuka MotoGP 2020. Marc Marquez dilaporkan mengalami patah tulang lengan kanan karena insiden itu.
Marc Marquez seusai mengalami crash highside di tikungan 4 lap ke-22 Sirkuit Jerez, Spanyol, pada seri pembuka MotoGP 2020. Marc Marquez dilaporkan mengalami patah tulang lengan kanan karena insiden itu. (Tangkap Layar/Twitter @MotoGP Official)

Cedera Marquez semakin memburuk karena insiden yang terjadi di rumahnya.

Pemenang delapan gelar juara dunia itu harus menjalani operasi kedua pada 3 Agustus 2020 untuk mengganti plat yang patah.

Marc Marquez awalnya direncanakan untuk kembali pada seri balap keenam MotoGP San Marino yang akan digelar pada 11-13 September mendatang.

Namun begitu, Marquez bakal absen lebih lama demi memulihkan kondisi fisiknya. The Baby Alien diperkirakan akan menepi hingga dua sampai tiga bulan ke depan.

"Ada banyak pembicaraan yang menyangkut tentang pemulihan dan kapan Marquez akan kembali berlomba," kata Manajer Tim Repsol Honda, Alberto Puig.

"Akan tetapi setelah operasi kedua, kami telah mengatakan bahwa satu-satunya tenggat waktu bagi dia adalah sepenuhnya pulih dari cedera."

"Kami tidak ingin terburu-buru. Ketika Marc sudah berada dalam kondisi untuk kembali dan bisa bersaing maka kami akan memikirkan soal tujuan selanjutnya,"

Kesempatan Marquez untuk meraih gelar juara MotoGP bisa dibilang sudah pupus.

Jika beruntung, Marquez setidaknya akan melewatkan delapan seri balap pada MotoGP 2020.

Ditambah poin nol dari balapan perdana, Marquez akan menghadapi tugas mustahil untuk mengejar ketertinggalan dalam empat balapan tersisa.

Berikut Klasemen MotoGP 2020

1 Fabio Quartararo Petronas Yamaha SRT 67

2 Andrea Dovizioso Mission Winnow Ducati Team 56

3 Maverick Vinales Monster Energy Yamaha MotoGP 48

4 Brad Binder Red Bull KTM Factory Racing 41

5 Valentino Rossi Monster Energy Yamaha MotoGP 38

6 Takaaki Nakagami LCR Honda IDEMITSU 37

7 Jack Miller Pramac Racing 36

8 Franco Morbidelli Petronas Yamaha SRT 31

9 Joan Mir Team Suzuki Ecstar 31

10 Johann Zarco Avintia Ducati 28

11 Danilo Petrucci Mission Winnow Ducati Team 20

12 Alex Rins Team Suzuki Ecstar 19

12 Pol Espargaro Red Bull KTM Factory Racing 19

14 Miguel Oliveira Red Bull KTM Tech3 18

15 Alex Marquez Repsol Honda 15

16 Aleix Espargaro Aprilia Racing Team Gresini 11

17 Francesco Bagnaia Pramac Racing 9

18 Bradley Smith Aprilia Racing Team Gresini 8
19 Tito Rabat Avintia Ducati 7

20 Cal Crutchlow LCR Honda Castrol 7

21 Iker Lecuona Red Bull KTM Tech3 7

22 Marc Marquez Repsol Honda 0

(Banjarmasinpost.co.id/Amirul Yusuf)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved