Selebrita

Perlakuan Nathalie Holscher pada Putri Delina si Anak Sule Terekam, Tak Segan Lakukan Ini

komedian Sule disebut bakal segera melepas status duda dengan menikahi DJ cantik bernama Nathalie Holscher. Lalu sikap Putri Delina dan Rizky Febian?

Editor: Murhan
instagram nathalieholscher/Putridelina
Putri Delina dan foto Sule bersama Nathalie Holscher 

BANJARMASINPOST.CO.ID - Belakangan, komedian Sule disebut bakal segera melepas status duda dengan menikahi DJ cantik bernama Nathalie Holscher.

Pasca menjadi saksi Nathalie Holscher menjadi mualaf belum lama ini, kedekatan ayah Rizky Febian dan Putri Delina itu dengan sang DJ kian menjadi sorotan.

Kini, Sule maupun Nathalie juga tak segan menunjukkan kedekatan spesial mereka di media sosial.

Kali ini, terlihat bagaimana respon anak-anak Sule terhadap kehadiran Nathalie yang disebut sebagai calon ibu tiri mereka.

Lowongan Kerja Jadi Karyawan Baim Wong dan Paula Diumumkan, Postingan Ayah Kiano Direspons Begini

Celetukan Roger Danuarta Soal Kans Ariel NOAH Balikan pada Luna Maya Muncul, Luna: Iya Iya

Di antaranya Putri Delina, hal tersebut terlihat dari story yang dibagikan Sule belum lama ini.

Video tersebut memperlihatkan kedekatan antara Putri Delina dengan Nathalie Holscher.

Meski baru-baru ini dikabarkan dekat dengan Sule, sepertinya Nathalie sudah berhasil merebut perhatian anak Sule.

Di video singkat itu, Nathalie terlihat tengah me-make up wajah Putri Delina.

"Lagi makeup makeup an gaisss," keterangan dalam video tersebut.

Nathalie Holscher dan Putri Delina bermake up
Nathalie Holscher dan Putri Delina bermake up (instagram ferdinan_sule)

Nathalie Ajak Sule Bertemu Orangtua, Minta Restu?

Komedian Sule dikabarkan tengah dekat dengan Nathalie Holscher.

Belakangan Sule cukup sering membuat konten YouTube bersama Nathalie Holscher.

Yang terbaru, Sule bahkan menjadi saksi secara langsung saat Nathalie Holscher mengucapkan kalimat syahadat dan masuk Islam beberapa waktu lalu.

Kedekatan antara Sule dan Nathalie Holscher memang menjadi perbincangan publik.
Terlebih kini Nathalie sudah bergamama Islam, agama yang sama dengan Sule.

Bahkan tak jarang khalayak berpendapat bahwa Nathalie Holscher adalah calon istri Sule.

Baru-baru ini Nathalie bahkan mengajak Sule untuk bertemu dengan orang tuanya.

Momen tersebut terekam dalam video yang diunggah Nathalie melalui Instastorynya @nathalieholscher.

Dalam kesempatan tersebut, hadir pula sang adik serta beberapa beberapa anggota keluarga Nathalie.

Sule mangatakan, kedatangannya bertemu dengan orang tua Nathalie adalah untuk silaturahmi.

Nathalie yang kini mengenakan hijab itu pun membagikan momen pertemuan tersebut.

"Hai kita lagi dimana ni," ucap Nathalie.

"Di Mamy Lucky," jawab Sule yang ada di samping Nathalie.

"Mamy Lucky tuh siapa?" tanyanya.

"Mami aku," jawab Sule.

"Mami aku..," balas Nathalie.

"Ohh iya mami kamu," timpal Sule.

"Mau ngapain?," tanya Nathalie.

"Silaturahmi," terang Sule.

Alasan Tegas Gading Marten Tak Mau Rujuk dengan Gisella Anastasia Meskipun demi Gempita

Foto Jadul Maia Estianty pada Tahun Kala Mulan Jameela Bergabung dengan Duo Ratu Jadi Perhatian

Penampilan Berubah

Setelah memutuskan menjadi mualaf, penyanyi sekaligus DJ ini pun turut mengubah penampilannya.

Nathalie Holscher dulunya tak lepas dari image seksi, namun kini tampil tertutup.

Setelah resmi memeluk agama Islam, Nathalie Holscher kini merubah penampilannya.

Ia mulai mengenakan hijab saat beraktivitas.

Bahkan foto-foto lamanya yang sebelumnya ia unggah di Instagram, kini sudah ia hapus.

Ia juga dikabarkan telah menghapus tato di tubuhnya.

Dijodoh-jodohkan dengan Sule

Setelah resmi menjadi muallaf, Sule dan Nathalie terlihat semakin dekat.

Komedian Sule mengunggah potret kebersamaannya dengan Nathalie Holscher di laman Instagramnya, Jumat (25/9/2020).

Dalam foto tersebut, Sule dan Nathalie nampak serasi.

Senyum sumringah pun nampak di raut wajah mereka.

Foto Sule dan Nathalie ini dibanjiri komentar warganet bahkan juga rekan sesama artis.

Tak sedikit mendukung serta berharap kedekatan hubungan mereka bisa berlanjut hingga ke jenjang pernikahan.

"Samawa," tulis Chika Jessica.

"Cucook," tulis Atta Halilintar.

"Samawa," tulis OzieL Zolie.

Ajakan Raffi Ahmad pada Netizen untuk Membully Iis Dahlia Gegara Giveaway, Suami Nagita: Parah Nih

Video Ijab Kabul Ayu Ting Ting dan Shaheer Sheikh Beredar, Muncul Pasca Ayu dan Shaheer Promo FTV

Editor: Murhan

Artikel ini telah tayang di Tribunsumsel.com dengan judul Sule Lepas Status Duda Segera Nikahi DJ Cantik? Perlakuan Nathalie Holscher ke Putri Delina Disorot

Sumber: Tribun Sumsel
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved