Berita Kalteng
Berlangsung Virtual, Begini Upacara Peringatan HUT ke-75 TNI di Korem 102 Panju Panjung Kalteng
Peringatan Hari Ulang Tahun ke-75 TNI tahun 2020 di Markas Korem 102 Panju Panjung berlangsung virtual
Editor : Hari Widodo
BANJARMASINPOST.CO.ID, PALANGKARAYA - Peringatan Hari Ulang Tahun ke-75 TNI tahun 2020 di Markas Korem 102 Panju Panjung Jalan Imam Bonjol Palangkaraya,Kalimantan Tengah, dilaksanakan berbeda dari tahun sebelumnya, Senin (5/10/2020).
Kali ini, pelaksanaan HUT TNI ke 75 di makorem 102 Panju Panjung dilakukan secara sederhana dan secara virtual.
Upacara Peringatan HUT TNI ke-75 yang bertempat di Aula Makorem 102 Panju Panjung Kota Palangkaraya, Senin (5/10/2020) berlangsung pukul 09.00 WIB.
Upacara peringatan HUT TNI tersebut dipimpin langsung Presiden RI Joko Widodo di Istana Presiden kali ini dilaksanakan secara berbeda yaitu dengan cara virtual dikarenakan adanya pandemi covid -19 di Indonesia yang terkoneksi dengan Makorem 102 Panjupanjung.
• HUT ke-75 TNI, Kapolda Kalteng Kunjungi Danrem di Makorem 102 Panju Panjung
• DAFTAR UCAPAN Selamat HUT ke-75 TNI 5 Oktober 2020: Dirgahayu TNI ke-75, Sinergi untuk Negeri!
• HUT TNI 5 Oktober 2020, Kumpulan Puisi dan Ucapan HUT TNI ke 75 Tahun 2020
Kegiatan apel dikorem tersebut juga dihadiri Plt. Gubernur Kalteng Habib Said Ismail bin Yahya, Danrem 102 Panjung Brigjen TNI Purwo Sudaryanto, Kabinda Kalteng Brigjen Pol. Slamet Urip Widodo, serta Forkopimda Kalteng dan Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Kalteng, Mukri.
Plt. Gubernur Kalimantan Tengah Habib Ismail Bin Yahya yang menghadiri Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke -75 Tentara Nasional Indonesia (TNI) secara virtual dari Aula Makorem 102/Panjung, tersebut, mengucapkan selamat HUT TNI ke 75 dan sukses selalu buat TNI.
"Selamat untuk TNI, semoga sukses selalu menjaga NKRI," ujarnya.
Sementara itu, Komandan Korem 102 Panju Panjung Brigjen Purwo Sudaryanto dan Kapolda Kalteng Irjen Pol Dedi Prasetyo, berharap TNI dan Polri juga lembaga lainnya semakin kompak dalam menjalankan tugasnya untuk Kalimantan Tengah dan untuk Indonesia. (banjarmasinpost.co.id / faturahman)
VIDEO Taman Agro Jaya Kotim, Jadi Alternatif Wisata Warga untuk Bersantai |
![]() |
---|
Taman Bunga Agro Jaya Sampit Jadi Kunjungan Wisata Alternatif Warga Kotim Berantai |
![]() |
---|
PKS Kalteng Kirim Relawan dan Makanan Membantu Korban Banjir Kalsel |
![]() |
---|
Masuk Zona Hijau, Protokol Kesehatan di Kelurahan Petuk Ketimpun Palangkaraya Tetap Diperketat |
![]() |
---|
Dua Bulan Jadi Badut Jalanan di Kota Sampit, Warga Sampit Ini Hanya Ambil Komisi Persen Hibur Warga |
![]() |
---|