Berita Banjarmasin

Senang Seleksi Berjalan Lancar, Pangeran Rusdi Ingin Kembali Bawa Baznas Kalsel Raih Award

Ikut seleksi calon pimpinan Baznas Kalsel, Pangeran HG Rusdi Effendi AR ingin kembali membawa Baznas Kalsel raih award

Penulis: Syaiful Anwar | Editor: Hari Widodo
banjarmasinpost.co.id/syaiful anwar
Pangeran HG Rusdi Effendi AR bersama peserta lain seleksi Pimpinan Baznas Kalsel 

Editor : Hari Widodo

BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Usai mengikuti tes wawancara seleksi pimpinan Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Provinsi Kalsel 2020-2025, terlihat ceria di wajah Pangeran HG Rusdi Effendi AR di Hotel Rodhita Banjarmasin, Senin (5/10/2020).

"Alhamdulillah, selama mengikuti seleksi pimpinan Baznas Kalsel berlangsung aman dan cukup lancar," kata Rusdi usai tes wawancara.

Menurut Pemimpin Umum Banjarmasin Post ini, bila terpilih dan dipercaya kembali akan membawa Baznas lebih baik lagi.

Selama Kepemimpinan Rusdi Effendi AR, Baznas Kalsel dua tahun berturut-turut mendapat penghargaan Award dari Baznas pusat. Tahun 2018, Baznas Kalsel mendapat Award Katagori perindistribusian terbaik dan Baznas Award katagori laporan terbaik. Tahun 2019, kembali meraih Award katagori laporan terbaik.

15 Orang Jalani Seleksi Tahap Akhir Pimpinan Baznas Kalsel, Ini Figurnya

Penjual Bumbu Masak di Banjarmasin Ini Sangat Bahagia Dibantu Modal Baznas Kalsel

Program Z-Mart Baznas Kalsel Bantu Lima Pedagang, Noorhamidah Senang Jualan Sembako Meningkat

Tak hanya meraih Award, dalam pengumpulan Zakat, Infaq dan Sadaqah (ZIS) selalu memenuhi target. Tahun 2018,
target Rp 4 miliar dicapai Rp 6 miliar dan tahun 2019 targetnyaxRp 6 miliar mencapai hampir Rp 10 miliar.

Calon peserta lainnya, H Mahfudz mengatakan dirinya berharap kembali terpilh menjadi Pimpinan Baznas Kalsel. "Saya akan berusaha mempertahankan prestasi meraih award kembali dan mencoba merumusksn lagi visi misi yang lalu," janjinya.

Baznas Kalsel Salurkan Bantuan untuk Saman, Remaja Pengidap Kelainan Darah

Ditambahkan Akuntan Publik Banua ini, dalam tes wawancara tadi berkaitan dengan pengetahuan tentang zakat, setelah itu berkembang tantang manajemen, masalah keuangan.

"Cukup banyak pertanyaan yang berkaitan dengan Zakat maupun seputar Baznas" pungkas Mahfudz. (banjarmasin post.co.id/syaiful anwar)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved