ESports

LIVE NET TV! Jadwal Playoff MPL Season 6 : Tim Mobile Legends Alter Ego di Puncak Diikuti RRQ Hoshi

Klasemen akhir dari babak reguler season yaitu Alter Ego berada di puncak klasemen lalu diikuti RRQ Hoshi. Digelar 16-18 Oktober 2020.

Penulis: Amirul Yusuf | Editor: Nia Kurniawan
Instagram @mpl.id.official
Babak Playoff akan diselenggarakan minggu depan selama 3 hari berturut-turut, tepatnya tanggal 16-18 Oktober 2020. 

BANJARMASINPOST.CO.ID - MPL season 6 tidak ada untuk minggu ini. Babak reguler season sudah selesai, yang mana diakhiri dengan pertandingan El Clasico antara RRQ Hoshi vs Evos Legends.

Babak selanjutnya setelah reguler season yaitu babak playoff. Klasemen akhir dari babak reguler season yaitu Alter Ego berada di puncak klasemen lalu diikuti RRQ Hoshi.

Nah, Babak Playoff akan diselenggarakan minggu depan selama 3 hari berturut-turut, tepatnya tanggal 16-18 Oktober 2020.

Jadi dari 8 tim yang bertanding di babak Regular Season, hanya 6 tim teratas yang berhasil masuk ke babak Playoff.

LIVE NET TV - Prediksi Susunan Pemain Timnas U-19 Indonesia vs Makedonia, Elkan Baggot Disiapkan

LIVE Trans7! Live Streaming MotoGP Prancis 2020 Seri 9 MotoGP 2020, TV Online Fox Sports 3 & Usee TV

Keenam tim yang berhasil masuk ke babak Playoff antara lain Alter Ego, RRQ Hoshi, ONIC Esports, Bigetron Alpha, Evos Legends, dan Genflix Aerowolf.

Selain mendapat predikat tim esports Mobile Legends terbaik di Indonesia, keenam tim tersebut bakal memperebutkan total hadiah kurang lebih Rp 4,5 miliar di babak Playoff.

Babak playoff bakal dibuka oleh pertandingan ONIC Esports vs Evos Legends (match 1) dan Bigetron Alpha vs Genflix Aerowolf (match 2).

Pada match penutup, pemenang dari pertandingan pertama harus siap berhadapan dengan sang juara bertahan, RRQ Hoshi yang menduduki peringkat kedua di Regular Season (match 3).

Prediksi Susunan Pemain Timnas U-19 Indonesia vs Makedonia Live Mola TV, Elkan Baggott Debut

JELANG Timnas U-19 Indonesia vs Makedonia Utara! Indra Sjafri Ungkap Kondisi Bagas Kaffa & Supriadi

Live Trans7! Alasan Jadwal MotoGP Perancis 2020 Geser : Vinales Untung, Valentino Rossi Sorot Cuaca

JADWAL Liga Inggris Live NET TV! Everton vs Liverpool, City vs Arsenal, Chelsea Buru Marten de Roon

 

Di hari kedua playoff, pemenang dari match 2 sudah ditunggu oleh tim yang menduduki peringkat pertama regular season, Alter Ego (match 4).

Pertandingan selanjutnya bakal mempertemukan pemenang dari match 3 dan match 4, kemudian ditutup oleh tim yang kalah dari match tersebut.

Mobile Legends Professional League Indonesia (MPL ID) Season 6
Mobile Legends Professional League Indonesia (MPL ID) Season 6 (Instagram @mpl.id.official)

Hari ketiga playoff MPL Indonesia Season 6 rencananya diselenggarakan mulai 13.00-23.50 WIB.

Bakal ada jeda istirahat sebelum grand final dan diikuti oleh upacara pembukaan yang sangat menarik untuk disaksikan.

“Saat ini Indonesia sedang berjuang untuk menjadi negara dengan peringkat pertama untuk urusan esports. Salah satu caranya untuk mencapai tujuan ini adalah bangsa Indonesia harus bersatu dan memberikan dukungan bagi MPL Indonesia agar menjadi liga esports terbaik di dunia,” ujar Komisaris MPL Indonesia Lucas Mao.

Sejak kali pertama diselenggarakan, MPL Indonesia tercatat sudah rajin mengukir sejarah.

Perjalanan dimulai ketika MPL Indonesia season 1 bergulir dengan raihan peak concurrent user (pcu) 10.725 dan di musim berikutnya, naik tiga kali lipat menjadi 37.454.

Season 3 dan season 4 pcu yang didapat MPL Indonesia berturut-turut 59.521 dan 250.808.

Puncaknya, MPL Indonesia berhasil meraih lebih dari 1,1 juta pcu di season 5.

Apakah season ini pcu MPL Indonesia dapat naik 100% menembus angkat 2 juta dan membuat bangga nama Indonesia?

Penggemar MPL Indonesia bisa menyaksikan langsung pertarungan sengit tim-tim profesional MPL Indonesia melalui Nimo TV, Youtube MPL Indonesia, dan Facebook MPL Indonesia.

Selain itu, babak playoff juga akan ditayangkan secara live di NET TV dan juga Magna Channel.

 

LINK Live Streaming Persib Bandung Sore Ini! Tim Biru vs Abu-abu via TV Online Youtube Persib

Timnas U-19 Indonesia vs Makedonia Utara! Shin Tae-yong : 4 Pemain dari Klub Eropa, Elkan Baggott?

Kalau kalian melewatkan siaran langsung, tenang aja karena kalian dapat menyaksikan highlight playoff MPL ID season 6 di stasiun TV nasional.

Babak Playoff Mobile Legends Professional League Indonesia Season 6 ( MPL ID S6 ) dapat ditonton melalui Nimo TV, Youtube MPL Indonesia, dan Facebook MPL Indonesia.

Link Live Streaming MPL ID S6 juga dapat diakses di RCTI Plus.com.

Ada 6 tim yang siap berlaga untuk menjadi juara di MPL ID Season 6, yaitu Alter Ego Esports, Bigetron Alpha, Evos Legends,, Genflix Aerowolf, RRQ Hoshi, dan ONIC Esports.

Sedangkan Geek FAM dan Aura Fire harus tersingkir dalam ajang ini karena hanya mampu menempati dua posisi terbawah klasemen sementara MPL ID Season 6.

Aurafire hanya mampu menorehkan 1 kemenangan dari 14 pertandingan sedangkan Geek Fam yang satu peringkat di atasnya hanya bisa meraih 2 kemenangan.

Sedangkan finalis MPL ID S5, Evos Legends berada di posisi ke-6 atau tempat terakhir untuk lolos ke babak playoff.

Evos Legends takluk atas RRQ di pertandingan terakhirnya atau lebih tepatnya Matchday ke-3 Pekan 8 MPL ID S6 dengan hasil akhir 1-2 pada Jumat (4/10/2020) lalu.

Kemenangan atas Evos membuat RRQ Hoshi finish di posisi ke-2 klasemen dan berhak menghuni Upper Bracket.

Slot upper bracket di babak playoff nanti sudah diamankan oleh Alter Ego dan RRQ Hoshi.

Berikut hasil pertandingan MPL Indonesia season 6 week 8:

RRQ Hoshi 2-0 Alter Ego

Genflix Aerowolf 2-1 Aura Fire

Alter Ego 2-0 Aura Fire

ONIC eSports 2-1 Geek Fam ID

EVOS Legend 2-0 Bigetron Alpha

Genflix Aerowolf 2-0 Geek Fam ID

RRQ Hoshi 2-1 EVOS Legend

Klasemen Akhir MPL ID Season 6 Jelang Babak Playoff

No Tim Poin Match W-L
1. AE +14 11-3
2. RRQ +11 10-4
3. ONIC +9 10-4
4. BTR +3 8-6
5. Genflix 0 7-7
6. EVOS -1 7-7
7. GEEK -17 2-12
8. AURA -19 1-13

Jadwal Playoff MPL ID S6 RRQ Tunggu Pemenang EVOS Legends vs ONIC Esports di Upper Bracket

JADWAL Liga Inggris Live NET TV! Everton vs Liverpool, City vs Arsenal, Chelsea Buru Marten de Roon

(Banjarmasinpost.co.id/Amirul Yusuf/Editor: Nia Kurniawan)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved