Bus Bejajalanan Banjarmasin

Selain Keliling Banjarmasin, Pelaku Wisata Kalsel Rencana Kembangkan Rute ke Kiram Park dan Tahura

Ke depan bus wisata akan dikembangkan di Banjarbaru dan Martapura seperti ke Tahura Sultan Adam dan Kiram Park

Penulis: Mariana | Editor: Hari Widodo
banjarmasinpost.co.id/mariana
Wisatawan berkeliling kota Banjarmasin menggunakan Bus Bejajalanan. 

Editor : Hari Widodo

BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Sejak Maret hingga penghujung Oktober 2020 saat ini, pandemi Covid-19 masih melanda Indonesia, termasuk Kalsel.

Bus wisata yang disebut Bus Bejajalanan Banjarmasin pun diluncurkan, resmi beroperasi pada 5 Oktober 2020 lalu.

Plt Sekretaris Asita Kalsel, Siti Aisyah mengatakan, antusiasme masyarakat cukup tinggi untuk berekreasi mengingat terbatasnya ruang gerak dan aktivitas selama pandemi Covid-19.

"Alhamdulillah adanya bus bejajalanan ini antusias masyarakat cukup tinggi, kami tidak bisa pastikan penumpang yang ikut itu dari Banjarmasin saja atau dari daerah lain," kata dia.

Baca juga: Bus Bejajalanan Banjarmasin Beroperasi, PKL dan Tukang Parkir Taman Siring 0 Km Terbantu

Baca juga: Tarif Naik Bus Rp 10.000, Berikut Jadwal Operasi Bus Bejajalanan Banjarmasin

Baca juga: Geliatkan Kembali Wisata di Tengah Pandemi, Bus Bejajalanan Layani Rute Keliling Banjarmasin

Pihaknya pun selanjutnya akan memperbanyak rute atau tujuan keliling bus tersebut untuk mengakomodir permintaan masyarakat.

"Ke depan kami akan coba ke Banjarbaru dan Martapura seperti ke Tahura Sultan Adam dan Kiram Park," ucapnya.

Hal tersebut direalisasikan sembari menunggu kondisi pandemi yang kian kondusif di Kalsel. (banjarmasinpost.co.id/mariana)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved