Berita Tapin

Pelaku UMKM di Bungur Kabupaten Tapin Antre Validasi Data untuk Dapat BPUM

Pelaku UMKM diperiksa data usahanya di Kantor Kecamatan Bungur, Kabupaten Tapin, Kalsel, untuk diusulkan supaya dapat BPUM dari pemerintah pusat.

Penulis: Mukhtar Wahid | Editor: Alpri Widianjono
BANJARMASINPOST.CO.ID/MUKHTAR WAHID
Pelaku UMKM di aula Kantor Kecamatan Bungur, Kabupaten Tapin, Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel), menyerahkan dokumen untuk bisa mendapat Bantuan Produktif Usaha Mikro (BPUM) dari pemerintah pusat, Senin (2/11/2020). 

Editor: Alpri Widianjono

BANJARMASINPOST.CO.ID, RANTAU - Sejumlah pelaku Usaha Mikro Kecil Menegah (UMKM) mendatangi Kantor Kecamatan Bungur, Kabupaten Tapin, Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel), Senin (2/11/2020).

Sebagian dari mereka berada di Aula Kantor Kecamatan Bungur, antre untuk divaliadasi data berkasnya usahanya oleh tiga perempuan, aparatur Pemerintah Kecamatan Bungur.

Norhidayah (39) warga Desa Shabah, Kecamatan Bungur mengaku, berkas itu supaya bisa mendapat Bantuan Produktif Usaha Mikro (BPUM) untuk usaha jualan pencerekenan-nya (kelontong). "Berkas saya sudah lengkap," katanya kepada reporter Banjarmasinpost.co.id.

Sementara itu, Ahmad Yuni, warga Desa Banua Padang, Kecamatan Bungur, mengaku antre untuk dipanggil petugas validasi data.

Baca juga: Sebanyak 4.000 UMKM di Balangan Kalsel Diusulkan Terima BPUM Tahap Satu

Baca juga: Sebanyak 20 UMKM Kabupaten Tapin Bakal Daftarkan Merek Dagang di Kemenkumham Kalsel

Dia jualan  makanan dan minuman di tepi Jalan Nasional, Desa Banua Padang. "Saya mengusulkan supuaya mendapat bantuan modal usaha Rp 2.400.000," sebutnya.

Selama pandemi Covid-19, usaha dagangnya sempat turun, kini mulai naik seiring masa adaptasi baru.

Sekretaris Kantor Kecamatan Bungur, Norfuadi, mengatakan, Pemerintah Kecamatan Bungur memfasilitasi permohonan bantuan modal usaha warga di Kecamatan Bungur. "Kami berharap masyarakat menerapkan protokol kesehatan," ujarnya.

Sementara itu, Dinas Perindustrian Kabupaten Tapin sudah menutup pengumpulan berkas bantuan usaha.

Hal itu terpampang dari sejumlah pemgumuman di selembar kertas yang ditempelkan di Kantor Dinas Perindustrian Kabupaten Tapin.

Pengumuman yang ditandatangani Kabid Koperasi dan Usaha Mikro Dinas Perindustrian Kabupaten Tapin itu mempersilakan pemohon bantuan agar datang langsung di kantor kecamatan masing-masing.

(Banjarmasinpost.co.id/Mukhtar Wahid)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved