Pilbup Kotabaru 2020
Jelang Pilbup Kotabaru 2020, Polisi Gelar Razia Terhadap Pengendara di Stagen
Kasatlantas dan Kasatsabhara Polres Kotabaru merazia pengendara di Jalan Raya Stagen menjelang Pilbup Kotabaru dan Pilgub Kalsel 2020.
Penulis: Herliansyah | Editor: Alpri Widianjono
Editor: Alpri Widianjono
BANJARMASINPOST.CO.ID, KOTABARU - Pesta demokrasi pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak, pemilihan Gubernur/Wakil Gubernur Kalsel dan Bupati/Wakil Bupati Kotabaru saat Rabu (9/12/2020), persiapannya terus dilakukan.
Mulai pendistribusian logistik untuk keperluan Pilbup Kotabaru 2020 sekaligus Pilgub Kalsel 2020, hingga pembuatan Tempat Pemungutan Suara (TPS).
Pendistribusian logistik yang dalam pengawalan ketat anggota TNI/Polri, pun kemarin melaksanakan kegiatan cipta kondisi. Kegiatan bersamaan masa tenang menjelang pelaksanaan pemilihan.
Kegiatan dipimpin Kasatlantas Iptu Luthfi Indra, Kasatsabhara AKP Moch Sutrisno dan personel tergabung dalam kegiatan berlangsung di Jalan Raya Stagen, tepat di pertigaan pelabuhan Feri Penyeberangan.
Kapolres Kotabaru, AKBP Andi Adnan Syafruddin, melalui Kasatlantas Iptu Luthfi Indra, mengatakan, selama kegiatan menyasar pengendara roda dua dan empat. Selain personel terlibat juga memeriksa setiap barang bawaan dibawa pengendara.
Baca juga: Ketua DPRD Kotabaru Ingatkan Prokes Jelang Pencoblosan
Baca juga: Petugas KPU Kotabaru Hadapi Ombak Laut
Baca juga: Dana Kompensasi Sebuku Group Rp 700 Miliar di Kotabaru Belum Direalisasi, Penggunaannya Tunggu Rakor
Baca juga: Didukung Material 2 Perusahaan, Warga Kotabaru Tuntaskan Pengecoran Jalan dengan Gotong Royong
Menurut Luthfi, operasi dilakukan selektif, baik pelanggaran lalulintas kasap mata. Tapi juga dilakukan pemeriksaan identitas setiap melintas di titik kegiatan.
Tidak hanya itu, kegiatan digelar di tengah masih terjadi pandemi Covid-19. Tidak lupa petugas mengingatkan kepada pengendara atau masyarakat tentang protokol kesehatan (Prokes).
"Personel terlibat langsung dalam kegiatan berjumlah 40 orang. Terdiri dari anggota Polres 24 orang, dari Brimob 4 orang, Kodim 6 orang, dan Lanal 6 orang," katanya.
Kegiatan dilaksanakan, menekan angka kriminalitas dan kecelakaan lalulintas di wilayah hukum Polres Kotabaru. Selain untuk mewujudkan keamanan menjelang pilkada di Kotabaru.
"Dengan mengantisipasi penyakit masyarakat, gangguan kriminalitas, serta kejahatan di jalanan," tandasnya.
(Banjarmasinpost.co.id/Helriansyah)
