KalselPedia
KalselPedia - Kebun Hikun Agri Park Bisa Jadi Wisata Edukasi Pertanian di Kabupaten Tabalong
Hikun Agri Park terletak di Jalan Basuki Rahmat, Kelurahan Hikun, Kecamatan Tanjung, Kota Tanjung, Kabupaten Tabalong, Provinsi Kalsel.
Editor: Alpri Widianjono
BANJARMASINPOST.CO.ID, TANJUNG - Ruang terbuka hijau berupa kebun dengan nama Hikun Agri Park menjadi satu fasilitas baru yang kini dimiliki Kabupaten Tabalong, Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel).
Sesuai namanya, Hikun Agri Park ini berada di kawasan Kelurahan Hikun, Kecamatan Tanjung, tepatnya di Jalan Basuki Rahmat bersampingan dengan Kantor Kelurahan Hikun.
Di dalam Hikun Agri Park terdapat beberapa fasilitas pendukung, di antaranya screen house, taman bunga, lahan budidaya tanaman semi organik, kolam ikan dan juga pendopo.
Lokasi Hikun Agri Park ini juga masih terbuka untuk umum sehingga sudah banyak didatangi masyarakat.
Baca juga: Berkunjung ke Air Terjun Lano di Tabalong, Wisatawan Harus Mendaki 600 Meter
Baca juga: VIDEO Air Terjun Lano, Pesona Wisata di Ujung Utara Kabupaten Tabalong
Baca juga: BLK Tabalong Kalsel Buka 5 Jurusan Pelatihan, Pendaftaran Secara Daring
Pengelolaan Hikun Agri Park ini berada di bawah Dinas Pertanian Kabupaten Tabalong serta melibatkan beberapa SKPD terkait lainnya.
Plt Kepala Dinas Pertanian Tabalong, Norzain A Yani, menyampaikan, Hikun Agri Park ini tujuan awalnya untuk sarana wisata edukasi pertanian. "Khususnya pertanian semi organik," katanya.
Sehingga diharapkan ke depannya juga bisa dimanfaatkan para pelajar untuk menjadi tempat wisata edukasi agar bisa mengenal lebih banyak tanaman pertanian semi organik.
(Banjarmasinpost.co.id/Dony Usman)
Kalselpedia
Hikun Agri Park
Tabalong
Berita Banjarmasinpost
Banjarmasinpost.co.id
Travel
Kelurahan Hikun
KalselPedia - Inilah Beragam Objek Wisata di Kabupaten Banjar |
![]() |
---|
KalselPedia - Koperasi Lapak 21 Kapuas, Solusi UMKM Bantuan Modal Usaha Bunga Ringan Tanpa Ribet |
![]() |
---|
VIDEO - KalselPedia, Melihat Rumah Singgah yang Kamarnya Bak Hotel di Banjarbaru |
![]() |
---|
KalselPedia - Penghuni Rumah Singgah Banjarbaru, Mengamuk Hingga Menangis Terus |
![]() |
---|
KalselPedia - Orang Ini Sering Repotkan Petugas di Rumah Singgah Berkarakter Banjarbaru |
![]() |
---|