Liga Inggris
Ini 5 Alasan Liverpool Pantas Menang dari Manchester United, Liga Inggris Pekan 19 Live Net TV
Jadwal Liga Inggris Liverpool vs Manchester United adalah Minggu 17 Januari 2021 jam 23.30 WIB yang tayang di Net TV dan Live Streaming TV Online Mola
2. Belum menang sejak 2018
Kubu Setan Merah belum pernah memetik kemenangan atas Liverpool sejak 2018. Sejak saat itu, mereka telah bersua empat kali dan harus menderita dua kekalahan serta dua hasil imbang dari Liverpool.
Dalam sejarah pertemuan kontra Liverpool, ini merupakan rekor tanpa kemenangan terpanjang yang mereka derita sejak Maret 2000 hingga januari 2002.
3. Melempem di markas Liverpool
Man United telah menelan dua kekalahan beruntun di markas kebesaran Liverpool, Stadion Anfield.
Mereka akan mengulangi rekor buruk yang terukir pada musim 2010-2011, ketika menelan tiga kekalahan beruntun di markas Liverpool.
4. Kehilangan "taring" di hadapan Big Six
Man United memiliki catatan buruk saat bersua big six atau enam klub unggulan di Premier League.
Pada Liga Inggris musim 2020-2021, Man United sudah bertemu empat tim di antaranya, yakni Tottenham Hotspur, Chelsea, Arsenal, Manchester City, dan selalu gagal memetik kemenangan.
Mereka memainkan keempat laga tersebut di Stadion Old Trafford dan hanya mampu mencetak satu gol lewat eksekusi penalti Bruno Fernandes.
5. Catatan buruk Ole Gunnar Solskjaer
Sebagai pelatih Man United, Ole Gunnar Solskjaer, belum pernah memetik kemenangan dalam tiga laga pertama kontra Liverpool, dengan rincian dua seri dan satu kekalahan.
* Jadwal dan Link Live Streaming
Jadwal Liga Inggris antara Liverpool vs Manchester United adalah pada Minggu, 17 Januari 2021 jam 23.30 WIB yang tayang di Net TV.
Untuk menonton Live Streaming Liverpool vs Man United bisa melalui TV Online Mola TV.
Link Live Streaming TV Online Mola TV Liverpool vs Manchester United bisa diakses lewat tautan berikut ini :
Berita ini sudah tayang di Kompas.com dengan judul Liverpool Vs Man United, 5 Catatan Ini Bisa Buat Setan Merah Bertekuk Lutut
