Selebrita

Seminggu Nikahi Ibnu Jamil, Ririn Ekawati Curhat Soal Perlakuan Anak pada Suami Barunya

Sekitar seminggu sudah pasangan artis Ibnu Jamil dan Ririn Ekawati menikah. Kini, Ririn curhat soal perlakuan anak-anaknya pada suami barunya.

Editor: Murhan
Instagram @ririnjamilojourney
Ibnu Jamil dan Ririn Ekawati menikah 

BANJARMASINPOST.CO.ID - Sekitar seminggu sudah pasangan artis Ibnu Jamil dan Ririn Ekawati menikah.

Diketahui, Ibnu Jamil dan Ririn Ekawati telah resmi menjadi pasangan suami istri pada Sabtu (30/1/2021) kemarin.

Sebelum resmi menjadi nyonya Ibnu Jamil, Ririn Ekawati sempat menikah sebanyak 2 kali.

Pernikahan pertama Ririn, yaitu dengan Edwin Abeng, namun keduanya bercerai pada tahun 2008.

Nasib Sial Ayu Ting Ting Berlanjut Usai Batal Nikahi Adit, Mbak You Ingatkan Sumpah Sosok Ini

Jadi Sebab Gisel Bikin Video Syur, Ini Sikap Nobu yang Bikin Fans Wanita Meleleh

Pada saat menikah dengan Edwin Abeng, Ririn dikaruniai seorang putri bernama Putty Jasmine Salsabila Abeng.

Lalu, pada tahun 2015, Ririn Ekawati kembali menikah dengan seorang lelaki bernama Ferry Wijaya.

Namun, pada (11/6/2017), Ferry Wijaya meninggal dunia akibat penyakit kanker darah.

Dari pernikahannya dengan Ferry Wijaya, Ririn juga dikaruniai seorang Putri bernama Abigail Cattleya Putri.

Kini setelah berhasil mempersunting Ririn Ekawati, Ibnu Jamil berarti telah berhasil melengkapi keluarga kecil sang aktris.

Hal itu tentu membuat Ririn bahagia, apalagi fakta jika anaknya, yaitu Abigail bisa mempunyai ayah lagi juga membuat Ririn terharu.

Oleh karena itu, melalui akun Instagramnya @ririnekawati, aktris berusia 39 tahun itu kemudian menulis curahatan hatinya yang menyentuh untuk kedua anaknya tersebut.

Dalam foto yang ia unggah pada Rabu (3/1/2021), Ririn pertama-tama mengatakan terima kasih pada dua putrinya itu.

Postingan Didi Riyadi Usai Ayu Ting Ting dan Adit Batal Nikah Diserbu, Ini pemicunya

Gaji Sopir Raffi Ahmad Bisa Buat Beli Mobil dan Kebun Durian, Suami Nagita Syok Dapati Fakta

Setelah itu, wanita pemeran film ‘Roman Picisan’ itu mengaku bahwa dirinya senang karena akhirnya Abigail bisa mempunyai sosok seorang ayah.

“Jasmine terima kasih ya sudah menjadi anak yang pengertian dan selalu memaklumi kekurangan mamah. Mamah beruntung punya kamu eci. Cattleya anaknya papah fery, akhirnya yaya bisa manggil seseorang dengan sebutan papah,” tulisnya dikutip Grid.ID.

Kemudian, di akhir curhatannya itu, Ririn juga mengungkapkan bahwa kedua putrinya itu akan selalu menjadi sumber kekuatan dirinya.

Sumber: Grid.ID
Halaman 1 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved