Berita Banjarbaru
PLN UIW Kalselteng Perkenalkan Aplikasi New PLN Mobile untuk Mudahkan Pelanggan
Pelanggan PLN dapat lakukan pembayaran, pembelian token listrik, pemeriksaan riwayat transaksi sampai pada pengecekan pemakaian energi listrik bulanan
Penulis: Siti Bulkis | Editor: Alpri Widianjono
PLN juga memberikan hadiah untuk pelanggan yang mengunduh dan mengaktivasi aplikasi ini.
"Secara otomatis, pelanggan yang telah terdaftar akan berkesempatan untuk mendapatkan uang total mencapai Rp 50 juta dan motor listrik yang akan diundi," ungkapnya.
• PLN Berhasil Menyalakan 99,9 Persen Gardu Listrik Terdampak Banjir di Kalsel
Ditambahkan Priyo Wurianto, Aplikasi New PLN Mobile ini sudah bisa digunakan pelanggan di smartphone berbasis sistem operasi Android dan iOS.
"Dan bila pelanggan tidak bisa menggunakannya, baik itu melakukan registrasi dan lainnya. Pelanggan bisa meminta kontak dari petugas yang datang kerumah untuk membantu," tambah Priyo.
"Kami juga mendapatkan amanah dari pemerintah untuk memberikan token gratis bisa dilakukan masyarakat sendiri atau mengambilnya jadi bisa tidak menunggu pengiriman yang dititipkan ke petugas," Lanjutnya.
Untuk pelanggan baik di kota, daerah hingga pelosok mendapatkan pelayanan yang sama, sebab pihak PLN sudah menyebar petugas-petugas di daerah yang akan membantu menangani disana.
(Banjarmasinpost.co.id/Siti Bulkis)
