Berita HST
Sumur Masih Tertutup Lumpur, Warga Desa Alat HST Terbantu Tim WASH PMI Pasok Air Tiap Hari
Air bersih masih sulit, warga Desa Alat HST terbantu dengan kegiatan distribusi air bersih oleh relawan PMI untuk keperluan memasak dan minum
Editor: Eka Dinayanti
BANJARMASINPOST.CO.ID, BARABAI - Krisis air bersih yang dialami warga Desa Alat Kecamatan Hantakan, Kabupaten Hulu Sungai Tengah pascabanjir bandang, teratasi dengan distribusi air yang tiap hari dipasok oleh Tim Wash PMI HST.
Mariyana (60) warga RT 02 RW 05 Desa Alat mengatakan, sangat terbantu dengan kegiatan distribusi air bersih oleh PMI untuk keperluan memasak dan minum.
"Kami dan warga disini membutuhkan air bersih untuk memasak, soalnya sumur kami rusak diterjang banjir dan belum selesai digali. Sedangkan air sungai sendiri, lebih sering keruh, dan baru mulai Kamis kemarin sedikit jernih karena tidak ada hujan selama dua hari. Jika hujan lagi, tanah longsor masih turun ke sungai,” kata Mariyana, yang rumah dan tanahnya hilang saat banjir bandang.
Dijelaskan, sementara ini, warga menggunakan timba untuk menampung air.
• Atasi Krisis Air Bersih, Tiap Hari PMI HST Distribusikan Ribuan Liter ke Desa Terparah
• Barabaimuda Bangun Huntara untuk Korban Banjir HST Kalsel
• Dukung Pembangunan Rumah Lia Bocah Yatim Piatu di HST, Koramil Pagat Terjunkan Babinsa
Warga pun sangat membutuhkan tandon, agar bisa menampung air bersih lebih banyak untuk stok kebutuhan memasak dan minum serta berwudhu.
“Kami sangat berterimakasih dengan PMI yang terus membantu kebutuhan air bersih kami saat ini,” katanya.
Sebelumnya posko Tanggap darurat bencana (TDB) Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten HST mengerahkan 57 personel untuk membantu meringankan beban korban terdampak banjir bandang.
Mereka membuka layanan Dapur Umum, Wash, PSP, Pelayanan Kesehatan, Assesment, Distribusi Logistik dan akan diperkuat tim shelter.
Berdasarkan data dan informasi TDB, tercatat tim Wash telah mendistribusikan 174.176 liter air bersih, sedangkan distribusi bantuan logistik telah terdistribusi hygiene kit 902 paket, selimut 41, family kit 18 paket, kitchen set 22, baby kit 61, parcel food 3.747 paket, cleaning kit 49, karpet 21, tandon 1, terpal 15, selimut 41, dapur umum 2655 paket dan layanan PSP 615 jiwa.
Banjir bandang menerjang 10 kecamatan dari 11 Kecamatan di HST.
Sebanyak 75 desa berdampak terhadap 87.506 jiwa.
Sebanyak 1.219 jiwa mengungsi dan 10 orang dinyatakan meninggal akibat bencana banjir bandang yang menimbulkan kerugian besar tersebut.
(banjarmasinpost.co.id/hanani)
Berita Banjarmasinpost Hari Ini
Berita HST
Krisis Air Bersih
Desa Alat
Relawan PMI HST
distribusi air bersih
Banjarmasinpost.co.id
Terekam Kamera HP, Begini Pencuri Tabung Gas Beraksi di Warung Makan Mapan Jaya HST Kalsel |
![]() |
---|
Analisa Kesuburan Sawah Tertutup Lumpur, Pemkab HST Konsultasi ke Fakultas Pertanian ULM |
![]() |
---|
Komunitas Barabai Muda Bangun Toilet Dekat Huntara di Desa Alat Seberang Kabupaten HST |
![]() |
---|
Sungai di Meratus Mulai Jernih, Warga Berharap Tak Ada Banjir dan Longsor Lagi |
![]() |
---|
Sawah Tertutup Lumpur, Komisi II DPRD HST Sarankan Petani Beralih ke Hortikultura |
![]() |
---|