Liga Italia

Pioli Tak Ingin AC Milan Senasib Juventus saat Lawan Verona, Serie A Live Streaming di RCTI

Jadwal Liga Italia Serie A antara Verona vs AC Milan adalah pada Minggu, (7/3/2021) yang tayang lewat Live Streaming RCTI pada jam 22.00 WIB.

Editor: Rahmadhani
Tangkapan layar RCTI +
Laga Liga Italia Serie A antara Verona vs AC Milan yang tayang lewat Live Streaming RCTI Plus Minggu (7/3/2021) malam ini 

BANJARMASINPOST.CO.ID - AC Milan akan bertandang ke markas Verona pada pekan ke 26 Liga Italia Serie A malam ini. Kemenangan wajib didapat untuk jauhi Juventus.

Jadwal Liga Italia Serie A antara Verona vs AC Milan adalah pada Minggu, (7/3/2021) yang tayang lewat Live Streaming RCTI pada jam 22.00 WIB.

Pelatih AC Milan, Stefano Pioli mewaspadai betul ancaman permainan menyerang yang diusung oleh Verona.

Kewaspadan yang diwanti-wanti Pioli memang tak salah mengingat Verona selayaknya tim pembunuh raksasa.

Baca juga: Verona vs AC Milan Tayang via Live Streaming RCTI, Pioli Hadapi Masalah Cedera di Serie A Pekan 26

Baca juga: Jadwal Liga Italia Siaran Live RCTI Malam Ini Ada Verona vs AC Milan, Inter vs Atalanta Besok

Baca juga: Hasil Klasemen Liga Italia : Juventus vs Lazio 3-1, Morata cs Berjarak 7 Poin dari Inter Milan

Selain pernah berhasil menahan Juventus, Verona mampu mengalahkan Atalanta dan Napoli.

Bahkan AC Milan juga kesulitan mengalahkan Verona dalam beberapa pertemuan terakhir, termasuk musim ini.

Pada pertemuan pertama, AC Milan hanya bisa bermain imbang 2-2 saat menjamu Verona di Stadion San Siro.

"Kami harus sangat memperhatikan sepak terjang tim mereka, Juric teklah melakukan pekerjaan yang fantastis," puji Pioli dilansir laman resmi AC Milan.

"Dia terus mempertontonkan tim yang menyerang dan berbakat secara teknis meskipun terkadang menurunkan pemain berbeda,".

"Mereka pasti akan menciptakan kesulitan bagi kami, kami harus selalu siap, tetap fokus dan bergerak dengan baik," tegasnya.

Pioli tentunya berharap timnya bisa kembali ke trek kemenangan sekaligus menjaga asa dalam jalur perburuan scudetto musim ini.

Berlangsung di stadion Marc Antonio Bentegodi, pertandingan melawan Verona penting bagi AC Milan untuk mengamankan tiket Liga Champions dan gelar juara Liga Italia.

Kemenangan wajib didapat AC Milan karena Juventus yang sudah lebih dulu bermain pada pekan 6 sukses mengunci 3 poin setelah menang dari Lazio dini hari tadi.

Dengan kemenangan tersebut, Juventus kini hanya berjarak 1 poin dari AC Milan.

Sementara Verona dalam kondisi yang bagus usai mengalahkan Benevento dengan skor 3-0 di pekan 25.

Penyerang AC Milan Zlatan Ibrahimovic bereaksi saat pertandingan sepak bola Serie A Liga Italia AC Milan vs Hellas Verona di Stadion San Siro di Milan pada 8 November 2020.
Penyerang AC Milan Zlatan Ibrahimovic bereaksi saat pertandingan sepak bola Serie A Liga Italia AC Milan vs Hellas Verona di Stadion San Siro di Milan pada 8 November 2020. (AFP/MIGUEL MEDINA)

Tim tuan rumah berada diposisi delapan klasemen dengan 38 poin dari 25 pertandingan.

AC Milan pada laga terakhirnya hanya mampu bermain imbang atas Udinese 1-1 di pekan ke 25.

Tim asuhan Stefano Pioli ini berada diposisi dua klasemen Liga Italia dengan 53 poin dari 25 laga dibawah Inter Milan sebagai pemuncak klasemen dengan 59 poin. 

"Kami bertaruh pada diri kami sendiri. Kami akan memberikan yang terbaik hingga akhir. Ada tujuh tim kuat dan kami ingin lolos ke Liga Champions," kata Stefano Pioli, Sabtu, (6/3/2021) dikutip dari Football Italia.

Tim besutan Stefano Pioli wajib menang untuk mengamankan posisi empat besar mereka.

Jelang duel dengan Verona itu, Stefano Pioli juga menjelaskan kondisi pemainnya yang dalam masalah cidera dan tidak mau meremehkan tim lawan.

"Mereka (Verona) mengalahkan Napoli dan Atalanta dan meraih hasil imbang melawan Juventus. Mereka kuat dalam duel," lanjut Pioli.

Diakuinya timnya tidak secepat dalam hal memindahkan bola, sehingga timnya harus melakukan yang lebih baik. 

"Verona akan mencari duel dan kami seharusnya tidak memberi mereka poin. Jika kami memainkan permainan teknis, kami akan memiliki peluang bagus," katanya.

Rossoneri akan bermain tanpa Ismael Bennacer, Zlatan Ibrahimovic, Mario Mandzukic dan Hakan Calhanoglu.

"Sulit meraih hasil yang sama seperti musim lalu. Ini musim yang menantang dan kami mengalami banyak pemain cedera," katanya.

Head to Head Verona vs AC Milan:

(09/11/2020) AC Milan 2-2 Verona

(02/02/2020) AC Milan 1-1 Verona

(16/09/2019) Verona 0-1 AC Milan

(05/05/2018) AC Milan 4-1 Verona

(17/12/2017) Verona 3-0 AC Milan

* Link Live Streaming

Jadwal Liga Italia Serie A antara Verona vs AC Milan adalah pada Minggu, (7/3/2021) yang tayang lewat Live Streaming RCTI pada jam 22.00 WIB.

Link Live Streaming Verona vs AC Milan bisa diakses gratis lewat TV Online RCTI lewat tautan berikut ini ;

LINK

(banjarmasinpost.co.id/ aprianto)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved