Berita Kalteng
Geger Wanita di Kalteng Nekat Bakar Diri di Depan Umum, Polisi Sebut Diduga Gangguan Jiwa
Seorang ibu rumah tangga di Kelurahan Samuda Kotim, Kalteng terlihat nekat melakukan aksi bakar diri di depan umum.
BANJARMASINPOST.CO.ID, SAMPIT- Warga yang tinggal dan melintas di Jalan HM Noor Kelurahan Samuda Kota RT. 01 RW. 01 Kecamatan Mentaya Hilir Selatan Kotawaringin Timur, Kalimantan Tengah Jumat (19/3/2021) geger.
Betapa tidak, seorang ibu rumah tangga terlihat nekat melakukan aksi bakar diri di depan umum.
Dia diketahui bernama Suriyati berumur 53 tahun, warga Jalan HM Noor nomor 37 RT.01 RW.01 Kelurahan Samuda Kota Kecamatan Mentaya Hilir Selatan Kabupaten Kotawaringin Timur.
Perempuan tersebut tanpa diduga berusaha bunuh diri dengan cara membakar diri dengan cairan bensin.
Baca juga: TAK Mau Cintanya Berakhir, Sang Pria Nekat dan Bakar Rumah Pujaan Hatinya Pakai BBM Pertalite
Baca juga: VIDEO Kebakaran di Kelurahan Pangeran Kota Banjarmasin, Satu Warga Tewas
Sontak warga pun berhamburan berdatangan ke tempat dia berusaha melakukan aksi nekatnya tersebut.
"Kami kira air biasa ternyata bensin untuk sepeda motor," ujar Yadi salah satu warga sekitar TKP.
Sementara itu, Kapolres Kotim, AKBP Abdoel Harris Jakin, melalui Kapolsek Jaya Karya, AKP Agoes Trigongo, mengatakan, aksi bakar diri tersebut dilakukan Jumat pagi di Jalan H. M. Noor RT.01 RW.01 Kelurahan Samuda Kota Kecamatan Mentaya Hilir Selatan Kabupaten Kotawaringin Timur.
Tepatnya di depan kediaman korban di Jalan. HM. Noor ,Samuda.
Korban adalah Suriyati seorang ibu rumah tanggal.
"Tidak diketahui sebabnya Dia nekat membawa minyak dalam jerigen yang kemudian menyiramkan ke badannya dan melakukan aksi bakar diri, hingga badannya terbakar hampir mencapai 60 persen," ujarnya.
Personel Polda Kalteng Latihan Penanganan Orang Tak Dikenal untuk Antisipasi Teror |
![]() |
---|
Ketua KONI Kalteng Eddy Raya Optimistis Atlet Mampu Naikkan Peringkat di PON Papua |
![]() |
---|
Imbauan Larangan Mudik Lebaran ke Warga Kabupaten Kotim Dilakukan Sejak Dini |
![]() |
---|
VIDEO Warga Kabupaten Kotim Menunggu Giliran Divaksinasi |
![]() |
---|
Debit Air Meninggi, Sungai Kahayan Palangkaraya Rentan Meluap, Warga Mengaku Sudah Terbiasa |
![]() |
---|