EURO 2021

Penentu Jawara Grup C EURO 2021 : LINK Streaming Belanda vs Makedonia Live RCTI dan Mola TV

Saksikan Live Streaming Belanda vs Makedonia Utara di EURO 2020 pada Senin (21/6/2021). Laga ini menjadi penentu juara Grup C.

Penulis: Amirul Yusuf | Editor: M.Risman Noor
Instagram @onsoranje
Pelatih Timnas Belanda di Euro 2021, Frank de Boer 

BANJARMASINPOST.CO.ID - Saksikan Live Streaming Belanda vs Makedonia Utara di EURO 2020 pada Senin (21/6/2021).

Live Streaming Belanda vs Makedonia tersaji di Mola TV dan Siaran Langsung Live RCTI, sedangkan Siaran Langsung Live MNCTV menyajikan Ukraina vs Austria di waktu bersamaan yaitu pukul 23.00 WIB.

Kedua tim sudah menyadari takdir masing-masing sebelum menjalani pertandingan yang akan dihelat di Stadion Johan Cruijff Arena, Amsterdam tersebut.

Belanda sudah memastikan diri menjadi juara Group C dan diprediksi akan mulai memfokuskan diri untuk babak 16 besar Euro 2021 menghadapi salah satu peringkat 3 terbaik di Budapest nanti.

Baca juga: Italia Tak Terkalahkan dalam 30 Laga Beruntun, Roberto Mancini Sukses Gemilang di Ajang Euro 2020

Baca juga: Prediksi Formasi Timnas Finlandia dan Belgia di Euro 2021, Martinez Bakal Turunkan Romelu Lukaku

Sementara timnas Makedonia Utara sudah dipastikan tersingkir dari EURO 2020 setelah tidak mampu mendulang satu pun poin dari dua pertandingan fase grup yang sudah mereka jalani.

Mereka kalah head-to-head dengan timnas Ukraina serta timnas Austria andai ketiga tim tersebut mengakhiri fase grup dengan poin sama, 3.

Pelatih Timnas Belanda di Euro 2021, Frank de Boer
Pelatih Timnas Belanda di Euro 2021, Frank de Boer (Instagram Timnas Belanda)

Timnas Makedonia Utara menelan kekalahan 1-3 dari Austria pada matchday 1, dan 1-2 dari timnas Ukraina pada matchday 2.

Dengan demikian, sekalipun timnas Makedonia Utara meraup angka penuh pada matchday 3 menghadapi timnas Belanda, maka tiga poin yang mereka koleksi pun tidak akan berarti.

* Live Streaming Belanda vs Makedonia Utara bisa diakses melalui tautan berikut :

Link 1

* Prediksi Belanda vs Makedonia Utara

Head to head Belanda vs Makedonia Utara:
02-04-2009 Belanda 4-0 Makedonia Utara (Kualifikasi Piala Dunia 2010)
11-09-2008 Makedonia Utara 1-2 Belanda (Kualifikasi Piala Dunia 2010)
13-10-2005 Belanda 0-0 Makedonia Utara (Kualifikasi Piala Dunia 2006)
10-10-2004 Makedonia Utara 2-2 Belanda (Kualifikasi Piala Dunia 2006)

Lima Pertandingan Terakhir Timnas Makedonia Utara :

01-04-21 Jerman 1-2 Makedonia Utara (Kualifikasi Piala Dunia 2022)
01-06-21 Makedonia Utara 1-1 Slovenia (Laga Uji Coba)
04-06-21 Makedonia Utara 4-0 Kazakhstan (Laga Uji Coba)
13-06-21 Austria 3-1 Makedonia Utara (Euro 2020)
17-06-21 Ukraina 2-1 Makedonia Utara (Euro 2020)

Lima Pertandingan Terakhir Timnas Belanda :

31-03-21 Gibraltar 0-7 Belanda (Kualifikasi Piala Dunia 2022)
03-06-21 Belanda 2-2 Skotlandia (Laga Uji Coba)
06-06-21 Belanda 3-0 Georgia (Laga Uji Coba)
14-06-21 Belanda 3-2 Ukraina (Euro 2020)
18-06-21 Belanda 2-0 Austria (Euro 2020)

(Banjarmasinpost.co.id/Amirul Yusuf)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved