EURO 2020
Gol Bonucci Ubah Skor 1-1! Hasil Inggris vs Italia Final EURO 2021, Peluang Lanjut Babak Tambahan
Gol Leonardo Bonucci Ubah Skor 1-1! Hasil Euro 2021 Inggris vs Italia babak Final, Peluang Lanjut Babak Tambahan
Penulis: Amirul Yusuf | Editor: Rendy Nicko
BANJARMASINPOST.CO.ID - Bonucci samakan kedudukan 1-1, berikut Hasil Euro 2021 antara Inggris vs Italia dalam babak kedua Final pada Senin (12/7/2021).
Skor 1-1 tercipta dalam laga italia vs Inggris yang dicetak oleh Luke Shaw (2') dan Bonucci (67;).
Live Streaming Inggris vs Italia di EURO 2021 hanya dapat ditonton melalui MolaTV (berbayar), selain itu Siaran Langsung Euro 2021 Inggris vs Itali Live di RCTI dan iNews TV.
Pertandingan Italia vs Inggris yang dihelat di Stadion Wembley, Inggris berlangsung sengit.
Baca juga: Cristiano Ronaldo Top Skor EURO 2021, Harry Kane Tak Cetak Gol Saat Italia vs Inggris
Baca juga: Italia Juara EURO 2021 : Hasil Skor Adu Penalti 3-2, Tiga Eksekutor Inggris Gagal
Tim tuan rumah bahkan berhasil unggul melalui gol cepat pada menit ke-2.
Umpan Kieran Trippier dari sisi kiri pertahanan Italia berhasil disambar langsung oleh Luke Shaw yang berdiri bebas di kotak penalti.
Sepakan terarahnya tidak mampu diantisipasi kiper Italia, Donnaruma.
Pada menit 7, Italia mendapat peluang melalui tendangan bebas tepat di depan gawang Inggris.
Baca juga: SKOR 1-1! Live RCTI & Streaming TV Online Italia vs Inggris, Hasil Babak Kedua Final EURO 2021
Baca juga: SKOR 1-1! Live RCRI & Streaming TV Online Italia vs Inggris, Hasil Babak Kedua Final EURO 2021
Baca juga: Hasil Inggris vs Italia di Final EURO 2020 : Gol Pemain Man United Bawa Skor 1-0 di Babak Pertama
Baca juga: Gol Luke Shaw Jadi Gol Tercepat Sepanjang Sejarah Final EURO Saat duel Italia vs Inggris
Namun peluang tersebut gagal berbuah gol, usai sepakan Lorenzo Insigne masih melambung tinggi di atas mistar gawang Inggris.
Setelah itu kedua tim tampak kesulitan menembus pertahanan lawan.
Bahkan sepanjang sisa waktu babak pertama tidak ada lagi peluang berbahaya dari kedua tim.
Kesulitan memasuki kotak penalti Inggris, Italia menciptakan peluang melalui sepakan keras Federico Chiesa dari luar kotak penalti pada menit 35.
Namun bola hasil sepakannya masih sedikit menyamping dari tiang gawang Italia.
Unggul satu gol membuat Inggris lebih memilih bertahan.