Seleb
Kondisi Wajah Betrand Peto dan Anneth Delliecia Picu Reaksi Fans, Bukti ada di Postingan Sarwendah
Kondisi wajah Betrand Peto dan Anneth Delliecia jadi perhatian fans, buktinya ada di postingan Sarwendah istri Ruben Onsu.
Penulis: Kristin Juli Saputri | Editor: Nia Kurniawan
BANJARMASINPOST.CO.ID - Sering kali menjadi lawan model video klip di lagu-lagu Betrand Peto, penyanyi Anneth Delliecia santer menjadi perhatian.
Bahkan fans menyoroti wajah Anneth sekarang jadi mirip dengan wajah putra presenter Ruben Onsu itu.
Penampakan wajah yang jadi sorotan fans garis keras Betrand Peto dan Anneth Delliecia itu ada dalam unggahan feed instagram Sarwendah.
Dikutip oleh Banjarmasinpost.co.id pada Selasa (21/9/2021), akun IG @sarwendah19 beberapa hari lalu memposting foto momen-momen indah ketika mereka menggelar tasyakuran rumah baru.
Baca juga: Ini Sosok Ibunda Sarwendah yang Terima Sikap Romantis Betrand Peto, Ruben Onsu Bereaksi
Baca juga: Amanda Manopo Goyang Tubuh Diiringi Lagu Duda Araban, ini Aksi si Andin Ikatan Cinta Bareng Asisten
Anneth Delliecia menjadi salah satu tamu undangan syukuran rumah baru Wendy Lo, saudara perempuan dari Sarwendah Tan.
"House warming @wendy_wndlo @joeoctavianus dan @ariellaoctavia24 #SW #Sarwendah, " tulis Sarwendah dalam captionnya.
Pada beberapa slide foto, ada salah satu foto yang cukup menarik perhatian netizen, di mana ada Anneth berdiri tepat di samping Betrand Peto.
Dalam foto itu juga ada Sarwendah, Thalia Onsu, Thania Onsu, Alifa Lubis, Wendy Lo dan anak bayinya.
Senyuman Anneth disebut-sebut mirip dengan senyuman Betrand Peto.
Bahkan saking miripnya bikin netizen heboh di kolom komentar.
Baca juga: Potret Jadul Raul Lemos di Makam Nike Ardilla, Wajah Suami Krisdayanti Disebut Mirip Atta Halilintar
Baca juga: Intip Rumah Baru Teuku Ryan yang Akan Ditempati Ria Ricis Setelah Nikah, Oki Setiana Dewi Tegas Ini
@sari.putrii23 : Pinggir bedua kenapa jadi kek kembar
@sari.putrii23 : @mango.yakultt Demi apapun mirip
@irmja9_ : @sari.putrii23 senyum mereka apalagi weehh dah kek kembar
@intan_cantikkkk : @sari.putrii23 katanya kalau jodoh itu,mukanya mirip
@mango.yakultt : Gue gaboong kenapa onyo sm anneth jd mirip???
@bang_rhendi : Betran anneth ko mirip woiii
@nitavianugra39 : betrand sm anneth knapa jd mirip?
@apasihh9268 : Lah si annet sama betran jadi mirip.... Ealah...
Belum lama ini, Betrand Peto dan Anneth Delliecia kembali berkolaborasi. Hal ini disaksikan langsung Sarwendah dan Ruben Onsu.
Sarwendah merupakan salah satu sosok yang memiliki jasa besar terhadap keberhasilan Betrand Peto dalam merintis karir.
Tak kalah dari Ruben Onsu yang bertugas menyediakan fasilitas serta dukungan moril dan materil, Sarwendah yang memperhatikan betul kondisi Betrand Peto.
Bukan hanya soal karir, Sarwendah juga berperan penting dalam pendidikan Betrand Peto dan penampilannya yang kini sudah mulai beranjak remaja.
Baca juga: Akhirnya Arsy Blak-blakan Soal Amora dan Kellen Lemos si Anak Krisdayanti, Ashanty: Ih Pinter
Baca juga: Momen Baim Wong Digantikan Paula Verhoeven Saat Antar Anak, Kiano Hanya Ingat Satu Nama
Meski dirinya sendiri sudah disibukan dengan kegiatan mengurus rumah serta karir sebagai seorang selebritis, Sarwendah sendiri yang langsung turun tangan mendampingi Onyo saat belajar.
Maklum saja saat ini memang putranya tersebut harus melaksanakan pembelajaran secara online di rumah lantaran pandemi Covid-19 yang belum juga mereda.
Selain di bidang akademis, Sarwendah juga rela mengajak Betrand Peto untuk berbelanja dan merawat diri sebagai seorang penyanyi yang sering kali harus berhadapan langsung dengan kamera.
Berkat segala kerja kerasnya bersama Ruben Onsu, kini Sarwendah memetik buah manis dari kesabarannya dalam membesarkan dan mendidik Betrand Peto sebagai putranya.
Di usianya yang baru menginjak 16 tahun, Betrand Peto sudah memiliki banyak prestasi mulai dari nilai sekolah, karir bermusik, hingga baru - baru ini Onyo juga sudah mulai menekuni bisnis seperti sang ayah.
Tak pelak keberhasilan putranya tersebut pun membuat Sarwendah merasa bangga yang lalu diungkapkannya melalui unggahan di akun instagram miliknya @sarwendah29.
"Sebagai orangtua selalu mensupport karya-karya positif untuk anak-anak, semangat berkarya dan kejarlah mimpimu #SW #Sarwendah."
Di sela - sela padatnya aktivitas, pada Sabtu (11/9/2021) Onyo lagi - lagi merilis lagu baru bersama Anneth Delliecia yang berjudul Sahabat Tak Pernah Pergi.
Dalam unggahan tersebut tampak Sarwendah dan Ruben Onsu ikut berhadir untuk mengawasi jalannya pembuatan video klip terbaru Onyo dan Anneth.
Sementara di lain sisi tampak Betrand Peto dan Anneth Delliecia tengah sibuk memerankan adegan di video klip baru mereka.
Dukungan Sarwendh pada putranya dan Anneth tersebut pun mendapat berbagai reaksi dari warganet.
"ribkhayanuar : AYAH BUNDA LAGI MENATAP MASA DEPAN ANAK2NYA YAAAA,"
"arkanda.leman : Ketika mertua memantau anak dan menantu nya,"
"rainzaren : Versi dewasa dan versi remaja,"
(Banjarmasinpost.co.id/Kristin Juli Saputri)
