Piala AFF 2021
Hasil Timnas Indonesia vs Kamboja Piala AFF 2021, Skor 3-1 di Babak Pertama & Evan Dimas Cetak Gol
Hasil Timnas Indonesia vs Kamboja Piala AFF 2021, Skor 3-1 di Babak Pertama & Evan Dimas Cetak Gol
Penulis: Aprianto | Editor: Rendy Nicko
Tim asuhan Shin Tae-yong masih terus menguasai jalannya pertandingan dengan cukup leluasa melakukan tekanan ke pertahanan Kamboja.
Rachmat Irianto kembali membawa Indonesia unggul 3-0 atas Kamboja pada menit ke 33. Berawal dari sepak pojok, Rachmat Irianto kembali bisa mencetak gol dengan sundulan kepalanya.

Kamboja yang tertinggal tiga gol mulai berani tampil menyerang. Usaha mereka berhasil pada menit ke 37 dengan membobol gawang Indonesia.
Berawal dari sepak pojok, Yue Safy mampu memaksimalkan umpat sepak pojok dengan sundulan kepalanya. Bola gagal diantisipasi dengan baik oleh Syahrul. Skor 3-1.
Kamboja semakin berani lagi melakukan tekanan ke pertahanan Indonesia. Namun masih bisa dipatahkan oleh para pemain belakang Indonesia.
Mendekati akhir babak pertama, kedua tim masih saling melakukan jual beli serangan. Namun sejumlah peluang masih belum membuahkan hasil lagi.
Hingga akhir babak pertama duel Indonesia vs Kamboja di Grup B Piala AFF 2021 berakhir dengan skor 3-1 untuk keunggulan Indonesia.
Baca juga: SKOR 2-0! Link Streaming RCTI Timnas Indonesia vs Kamboja di Piala AFF 2021, Gol Evan & Irianto
Susunan pemaian Indonesia vs Kamboja di Piala AFF 2020.
Timnas Indonesia (4-1-4-1): Syahrul Trisna; Asnawi Mangkualam, Ryuji Utomo, Alfeandra Dewangga, Pratama Arhan; Rachmat Irianto; Irfan Jaya, Evan Dimas, Ricky Kambuaya, Witan Sulaeman; Ezra Walian
Pelatih: Shin Tae-yong (Korea Selatan)
Kamboja (5-3-2): Hul Kimhuy; Sath Rosib, Saret Krya, Tes Sambath, Yue Safy, Choun Chanchav; Min Ratanak, Lim Pisoth, Nhean Sosidan; Sieng Chanthea, Keo Sokpheng
Pelatih: Ryu Hirose (Jepang)
(banjarmasinpost.co.id/aprianto)