Berita Banjarmasin
Perbaikan Pipa PDAM di Bandarmasih, Sejumlah Titik di Wilayah Banjarmasin Selatan Alami Gangguan
Pekerjaan perbaikan tersebut akan berdampak pada penurunan distribusi air hingga mati total di wilayah Banjarmasin Selatan.
Penulis: Noor Masrida | Editor: Eka Dinayanti
BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Perbaikan pipa PDAM dilakukan akibat adanya kebocoran Pipa Transfer HDPE diameter 500 mm di Jalan Pramuka, Seberang Terminal Induk km 6, Jumat (24/12/2021).
Perbaikan kebocoran pipa ini akan berlangsung pukul 14.00 Wita sampai pukul 20.00 Wita, atau selama empat jam.
Humas PDAM Bandarmasih Nur Wakhid menjelaskan, pekerjaan perbaikan tersebut akan berdampak pada penurunan distribusi air hingga mati total di wilayah Banjarmasin Selatan.
Baca juga: Truk Tabrak Kios di Pasir Mas Banjarmasin hingga Jumat Siang Belum Dievakuasi
Baca juga: Gereja GKE EPPATA Banjarmasin Disterilisasi, Satwa Anjing Pelacak Khusus Bahan Peledak Dikerahkan
"Daerah yang terdampak di antaranya Jalan Gerilya, Jalan Basirih, Jalan Tembus Mantuil, Jalan Tatah Pemangkih, Jalan Tatah Bangkal, Jalan Gubernur Subardjo, Jalan Kuin kacil, Pulau Bromo dan Gunung Meranti," lanjutnya.
Pemulihan distribusi air akan berlangsung secara bertahap setelah perbaikan selesai dilaksanakan.
"Bagi pelanggan yg memerlukan air dengan mobil tangki bisa menghubungi Call Center PDAM Bandarmasih di nomor 511 3252541. WhatsApp Center 0811-5151-46," tambah Wakhid.
Ia berharap pekerjaan ini bisa berjalan lancar dan memohon maaf kepada pelanggan atas ketidaknyamanan yang terjadi.
Banjarmasinpost.co.id/Noor Masrida
