Selebrita
Akhiri Perseteruan Doddy dan Faisal, Kak Seto Siapkan Rencana untuk Kakek Gala Sky Ardiansyah
Perseteruan ayah Vanessa Angel, Doddy Sudrajat dan orangtua Bibi Ardiansyah, H Faisal tak reda. Kak Seto beber rencana untuk Kakek Gala Sky Ardiansyah
BANJARMASINPOST.CO.ID - Perseteruan antara ayah Vanessa Angel yakni Doddy Sudrajat dengan orangtua Bibi Ardiansyah, H Faisal tak kunjung reda.
Kini, demi mengakhiri perseteruan antar besan itu, Kak Seto membuat rencana untuk Doddy Sudrajat dan H Faisal itu.
Rupanya, Kak Seto berencana memediasi dua kakek dari Gala Sky Ardiansyah itu.
Bahkan, Kak Seto lantas membeberkan akar permasalahan yang terjadi di antara keduanya.
Baca juga: Bak Jalani Honeymoon Kedua, Intip Perlakuan Mesra Teuku Ryan ke Ria Ricis di Pulau Dewata
Baca juga: Manisnya Perlakuan Amanda Manopo Pada Sosok Pria Ini, Pemain Andin Sampai Rela Suapin Makan
Perselisihan antara Doddy Sudrajat dan H. Faisal masih terus berlanjut.
Keduanya masih bersikukuh memenangkan terkait hak perwalian anak mendiang Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah, Gala Sky.
Peliknya polemik di antara mereka membuat beberapa orang ikut dilibatkan, salah satunya psikolog sekaligus pemerhati anak, Kak Seto.
Kak Seto berencana ingin mempertemukan kedua belah pihak untuk bermediasi bersama.
Diketahui, pihak Doddy Sudrajat lebih dulu mendatangi Lembaga Perlindungan Anak Indonesia (LPAI) untuk meminta dimediasi dengan H. Faisal.
"Saya mencoba untuk mempertemukan kedua pendapat ini, artinya yang sudah resmi datang ke kantor memang dari pihak keluarga pak Doddy," ucap Kak Seto, dilansir Tribun Style dari YouTube Hitz Infotainment pada Sabtu, 1 Januari 2022.
Baca juga: Lokasi Rumah Makan Gratis Baim Wong Terbocorkan, Ayah Kiano Ungkap Niatan yang Lama Terpendam
Baca juga: Pemicu Utama Kalina Sering Minta Cerai pada Vicky Prasetyo Terungkap, Perilaku Ini Langsung Disentil
Selanjutnya, Kak Seto akan menemui keluarga Faisal untuk diajak bertemu dengan pihak Doddy Sudrajat.
"Nah kami akan menemui keluarga dari Pak Faisal, yang penting ada persamaan konsep jadi jangan sampai begitu bertemu justru terjadi konflik atau ramai," tambahnya.
Kak Seto menilai jika perbedaan pendapat antara pihak Doddy Sudrajat dan Haji Faisal menjadi akar permasalahan antara keduanya.
"Mungkin ini saja perbedaan-perbedaan pandangan dan pendapat, mungkin juga karena terekspos media, misalnya,
lalu ada kesalahpahaman, salah pengertian, sehingga 'loh kok begitu', lalu ada semacam tanya jawab tetapi tidak secara langsung," kata Kak Seto menjelaskan.
Sehingga, rencana pertemuan Faisal dan Doddy Sudrajat nantinya dapat menyelesaikan kesalahpahaman yang ada.
Hal itu dilakukan semata-mata demi kepentingan Gala Sky.
"Jadi kami harapkan nanti dialognya nanti secara langsung tetapi masing-masing menekan egonya dan tetap menunjujung tinggi hak Gala supaya semua dilakukan yang terbaik gitu," tukas Kak Seto.
Simak video lengkapnya: Klik
Baca juga: Lihat Tubuh Adzam Dipijat, Sule dan Nathalie Bereaksi Gegara Tingkah Adik Rizky Febian Itu
Baca juga: Lawan Ketakutan, Ruben Onsu Akhirnya Izinkan Betrand Peto dan Thalia Memelihara Ayam Karena Ini
Akhiri Konflik Keluarga dengan Memaafkan
Mudah dikatakan, namun sulit dilakukan. Istilah ini berlaku juga dalam memberikan maaf yang tulus dan membuat diri terbebas dari emosi negatif.
Termasuk dalam konflik yang melibatkan anggota keluarga.
Hubungan emosional yang terbangun semakin menyulitkan Anda menyingkirkan emosi negatif atau bahkan untuk sekadar memberikan maaf.
Apakah situasi ini pernah terjadi pada Anda dan keluarga?
Konflik, kemarahan, sakit hati, atau situasi memanas di lingkup keluarga, sebenarnya bisa mereda dengan memberikan maaf. Memaafkan membuat hubungan keluarga kembali akur.
Agar mampu memaafkan, pihak yang dirugikan perlu ikhlas menerima dari dalam hatinya.
Sikap positif ini perlu dibangun juga dengan tidak membuat pihak yang memulai konflik merasa bersalah dan sedih terus-menerus.
Kemampuan untuk memaafkan bisa dilatih, inilah tekniknya:
1. Kita pun pernah berbuat salah. Bercermin kepada diri sendiri akan memudahkan Anda memberikan maaf.
Coba saja refleksi diri, kita pun pernah berbuat salah, sekecil apapun. Memaafkan akan lebih mudah jika kita meninggalkan semua situasi tak menyenangkan dan menguburnya dalam-dalam.
Tak mudah memang apalagi setiap orang memiliki ego. Namun cara ini tetap menjadi solusi terbaik untuk memperbaiki hubungan kekeluargaan.
2. Berikan waktu untuk diri sendiri.
Berkonflik dengan keluarga, apalagi dengan isu yang sangat mengganggu kenyamanan dan harga diri, tak mudah dilupakan begitu saja.
Mengatasi emosi tak semudah yang dibayangkan. Berikan waktu kepada diri sendiri untuk meredam emosi.
Upayakan untuk tak memperkeruh suasana dengan mengontrol emosi Anda. Sembunyikan kemarahan atau sakit hati. Diamlah sejenak tanpa bicara banyak.
Tenangkan diri agar emosi lebih terkendali, hingga energi positif kembali menguasai diri. Setelah itu Anda siap memberikan maaf.
Baca juga: Perbuatan Dewi Perssik pada sang Ibu Terekam, Lihat Hadiah Depe Kala Memasuki Tahun Baru 2022
3. Menyembuhkan diri sendiri.
Energi negatif yang menguasai diri saat berkonflik bagaimanapun perlu diredakan oleh diri sendiri.
Penyembuhan diri bisa berbeda waktunya pada setiap orang.
Kemampuan diri untuk mencapai penyembuhan diri atas energi negatif yang menguasai, membentuk sikap pemaaf yang murni keluar dari dalam diri Anda.
4. Bicarakan dengan sumber masalahnya di keluarga.
Saat kontrol diri sudah Anda dapatkan dengan memaafkan, Anda siap membicarakan masalah dengan anggota keluarga yang berkonflik dengan Anda.
Bangunlah dialog yang membangun dengan tujuan mengembalikan kembali keutuhan keluarga.
Ungkapkan semua hal yang telah ditimbulkan dari konflik tersebut, dan bagaimana pengaruhnya terhadap Anda dan keluarga.
Saat membangun dialog, sertakan perasaan mencintai dan menyayangi, bukan dengan membenci.
Meski Anda sebagai pihak yang tersakiti, tak perlu sungkan minta maaf dan juga berikanlah maaf kepada orang yang menyakiti Anda.
Sikap saling memaafkan akan muncul secara alami dan tulus jika keduabelah pihak menjalani teknik ini.
5. Akhiri cerita pahit, jangan lagi mengungkitnya.
Memaafkan tak sekadar ucapan manis. Jauh dalam diri Anda pun perlu menyadarinya, bahwa Anda benar-benar memaafkan orang lain yang telah menyinggung perasaan Anda.
Jadi, jangan ungkit kembali masalah jika sewaktu-waktu masalah serupa timbul kembali.
Jangan jadikan konflik sebagai senjata Anda untuk melawan kembali di kemudian hari.
6. Tetap berikan maaf meski pihak yang berseteru tak ingin berdamai.
Jangan terpancing emosi jika upaya Anda untuk mendamaikan situasi dan membuat hubungan keluarga lebih harmonis, tak mendapat respons positif.
Tetaplah memberi maaf meski anggota keluarga yang berseteru dengan Anda tetap berulah.
Anda tengah membangun kualitas diri yang jauh lebih baik dengan memaafkan, meski tak ditanggapi sesuai keinginan.
Baca juga: Akhirnya Lesti Kejora Pamer Foto Baby L, Unggahan Istri Rizky Billar Tuai Komentar Rossa & Ria Ricis
Baca juga: Satu Sebab RANS Cilegon FC ke Liga 1, Intip Kekayaan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina si Sultan Andara
Dapatkan informasi lainnya di Googlenews, klik : Banjarmasin Post
Artikel ini telah tayang di TribunStyle.com dengan judul Berencana Temukan Faisal dan Doddy Sudrajat, Kak Seto Ungkap Akar Permasalahan di Antara Keduanya