Selebrita
Putri Ayu Ting Ting dan Enji Baskoro Masuk Sekolah, Umi Kalsum Beri Dukungan untuk Bilqis Khumairah
Bilqis Khumaira Razak, putri Ayu Ting Ting dan Enji Baskoro telah masuk sekolah, Ayu dan sangibu Umi Kalsum langsung mengantar sekolah
Penulis: Kristin Juli Saputri | Editor: Irfani Rahman
BANJARMASINPOST.CO.ID - Anak perempuan pedangdut Ayu Ting Ting dan Henry Baskoro Hendarso atau Enji Baskoro masuk sekolah. Umi Kalsum bahkan memberikan dukungan serta semangat untuk sang cucu tersayang, Bilqis Khumairah Razak.
Akhirnya Bilqis Khumairah cucu kebanggaan Ayah Ozak masuk sekolah lagi setelah sekian lama sekolah via daring.
Keberangkatan Bilqis ke sekolah diantar oleh Ayu Ting Ting bahkan juga disaksikan oleh Umi Kalsum melalui panggilan video sebab kini ia tengah berada di luar negeri.
Ya, Bilqis Khumairah Razak merupakan anak Ayu Ting Ting dan Henry Baskoro Hendarso yang lahir pada 28 Desember 2018. Kini sang bocah genap berusia 8 tahun.
Namanya juga tak kalah terkenal dari nama Ayu Ting Ting sebagai seorang artis jebolan penyanyi dangdut di Tanah Air itu.
Baca juga: Ini Sosok Pahlawan Bagi Angelina Sondakh Kala 10 Tahun di Penjara, Urus Hingga Ajari Keanu Massaid
Baca juga: Lihat Penampakan Perut Buncit Ria Ricis, Teuku Ryan Langsung Kerap Lakukan Ini ke Perut sang Istri
Dari pantauan Banjarmasinpost.co.id, terekam aktivitas Ayu Ting Ting yang sedang mengantar Bilqis ke sekolahannya.
Dalam perjalanan, Ayu Ting Ting terhubung dengan Umi Kalsum melalui panggilan video.
"Pagi td nemenin kriting prtma masuk sekolah disemangatin auntie" cantik sm @mom_ayting92 dr las vegas ciieee (emoji hati), " terang Ayu Ting Ting dalam caption dikutip Banjarmasinpost.co.id dari IG story @ayutingting92, Rabu (23/3/2022).
Tampak, Bilqis bersandar ke bahu sang bunda yang berwajah polosan tanpa sentuhan make up itu.
Ayu Ting Ting pun membagikan senyumannya kepada Umi Kalsum dan yang lainnya sementara Bilqis mengenakan masker.
Kini, seiring tumbuh semakin besar, putri semata wayang Ayu Ting Ting itu juga semakin cantik.
Cucu kesayangan Umi Kalsum dan Abdul Rozak ini dikenal karena penampilannya yang lucu dengan rambut keriting.
Bilqis diketahui bersekolah di TK Kinderfield Depok dan kabarnya melanjutkan SD di Kinderfield dengan biaya pendidikan yang fantastis.
Baca juga: Aksi Baim Wong Untuk Pasangan Viral Prewedding di SPBU, Ayah Kiano Beri Ini Untuk Bulan Madu Pasutri
Baca juga: Billy Syahputra Blak-blakan Sebut Ingin Maria Vania Jadi Istrinya, Terbongkar Sebabnya
Ayu Ting Ting pernah menyebut Bilqis sebagai anak rahasia karena kehamilannya memang sempat dirahasiakan. Ini disampaikan ketika Bilqis menanyakan tentang proses kelahirannya.
Bagaikan buah jatuh tak jauh dari pohonnya, Bilqis Khumairah Razak memiliki talenta seperti sang ibunda, yaitu pandai bernyanyi.