Ibu Rumah Tangga Tewas di Banjarbaru

BREAKING NEWS Ibu Rumah Tangga Tewas di Dapur di Jalan Sukarelawan Kota Banjarbaru

bu Rumah Tangga (IRT), Mariyati (56), tewas di dapur rumahnya di Jalan Sukarelawan, Gang Al Jauhar, Kelurahan Loktabat Utara RT 024 R, Kota Banjarbaru

Penulis: Mukhtar Wahid | Editor: Alpri Widianjono
net/tribunnews.com
Ilustrasi - Jenazah. 

BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARBARU - Seorang Ibu Rumah Tangga (IRT) berusia 56 tahun ditemukan tewas berlumuran darah di dapur rumahnya, Selasa (3/5/2022). 

Warga di Jalan Sukarelawan, Gang Al Jauhar, Kelurahan Loktabat Utara RT 024 RW 010 , Kecamatan Banjarbaru Utara, Kota Banjarbaru, Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel), jadi geger. 

Korban diketahui bernama Mariyati, kelahiran Yogyakarta. Ditemukan kali pertama oleh putranya yang terbangun hendak menuju kamar mandi. 

Namun, mata anak korban melihat ceceran darah yang kemudian mencari asalnya tersebut menuju dapur. 

Baca juga: Pencuri Motor Mahasiswa di Pasar Rawasari Dibekuk Anggota Polsek Banjarmasin Tengah

Baca juga: Dozer Jatuh dari Kapal Tongkang di Perairan Tabanio Kalsel, 1 Operator  Menghilang

Baca juga: Kebakaran di Lingkar Basirih Banjarmasin, Empat Motor dan Tiga Sepeda Gunung Hangus Terbakar

Baca juga: Rekan Ditangkap, DPO Pembobol Gudang Ekspedisi di Basirih Banjarmasin Serahkan Diri ke Polisi

Alangkah kagetnya, ternyata ibunya dalam posisi telentang dan berlumur darah. 

Kasi Humas Polres Banjarbaru, AKP Tajuddin Noor, saat dikonfirmasi terkait temuan mayat tersebut membenarkan. 

"Iya, betul informasi tersebut," ujarnya singkat.

(Banjarmasinpost.co.id/Mukhtar Wahid)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved