Selebrita
Satu Kekecewaan Cinta Laura pada Verrell Bramasta Terungkap ke Venna Melinda, Sentil Ingkar Janji
Satu kekecewaan artis Cinta Laura pada Verrell Bramasta terungkap pada Venna Melinda. Ternyata sentil soal janji mantan Natasha Wilona yang ingkar.
BANJARMASINPOST.CO.ID - Satu kekecewaan artis Cinta Laura pada Verrell Bramasta terungkap pada Venna Melinda. Ternyata sentil janji mantan Natasha Wilona.
Aktris cantik Cinta Laura baru-baru ini mengungkapkan kekesalannya pada Verrell Bramasta.
Cinta Laura blak-blakan menyebut hubungan pertemanannya dengan anak Venna Melinda itu kini merenggang.
Hal itu bermula saat Cinta mengundang Verrell untuk datang ke podcast-nya.
Baca juga: Teriakan Mey Chan Saat Lihat Aksi Maia Estianty di Rumah, Ternyata Ajak Ibu Al El Dul Duet Lagi
Baca juga: Keadaan Asli Rumah Tangga Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie Usai Bebas Terungkap, Isu Miring Terjawab
Diceritakan Cinta, kala itu dirinya dan manajemen Verrell sudah setuju untuk menjalin kerjasama.
Keduanya pun membuat janji temu untuk kerjasama tersebut.
"Speaking of tidak jawab, aku harus ngomong ya. Tahun lalu aku sempat ngundang Verrell ke podcast aku.
Sudah tek-tokan sama manajemen aku, sama manajemen dia," kata Cinta di depan Venna Melinda, dilansir Tribun Style dari YouTube Venna Melinda Channel pada Selasa, 7 Juni 2022.
Sayangnya, Verrell justru tidak datang di hari di mana keduanya seharusnya bertemu.
Mantan kekasih Natasha Wilona beralasan jika masih menjalani syuting sehingga tidak bisa datang menemui Cinta.
Baca juga: Tubuh Ayu Ting Ting Berbalut Benda Pemberian Ivan Gunawan Kala Umrah, Bukti Kondisi Hubungan Kini
Baca juga: Pinjam Uang Rp 500 Juta ke Thariq Halilintar untuk DP Rumah, Fuji Ternyata Lakukan Ini
Padahal saat itu Cinta sudah sampai di lokasi.
"Di hari H, sudah sampai di lokasi. Aku bilang 'Verrell kamu di mana?'
'Maaf, aku masih di lokasi syuting.'
Dan akhirnya karena lokasi syuting dia jauh, 1,5 jam dari tempat podcast, dibatalkan," beber Cinta.
Sejak saat itu, Cinta mengaku tak lagi menjalin komunikasi dengan Verrell.