Selebrita
Insiden Darah Keluar dari Tubuh Ruben Onsu Diungkap Irfan Hakim, Efek Sakit Ayah Betrand Peto
Sebelum sakit yang dialami Ruben Onsu terungkap, Irfan Hakim melihat ada kejadian tak biasa yang dialami suami Sarwedah.
Penulis: Danti Ayu Sekarini | Editor: Edi Nugroho
BANJARMASINPOST.CO.ID - Sebelum menerima perawatan intensif, Irfan Hakim ungkap insiden darah yang keluar dari tubuh Ruben Onsu secara misterius.
Ayah Betrand Peto ini bahkan tak mengetahui secara pasti bagaimana darah yang berasal dari dalam tubuhnya tersebut bisa keluar secara tiba - tiba.
Ya, memang sampai saat ini kondisi kesehatan Ruben Onsu masih terus menjadi perhatian.
Suami Sarwendah ini bahkan baru saja kembali dari Singapura untuk menjalani pengobatan.
Baca juga: Penyanyi Asli Ya Tabtab Asal Lebanon Puji Pesona Ayu Ting Ting, Nancy Ajram Komentari Ibu Bilqis
Baca juga: Cara Sule Jadi Orangtua Tunggal Rawat Putri Delina Saat Sakit, Terbangun, Sang Ayah Ada di Samping
Namun sebelum sakit yang dialami Ruben Onsu terungkap, Irfan Hakim mengungkap kejadian tak biasa yang dialami Ruben kala mereka sedang syuting bersama.
Hal ini diungkap Irfan Hakim dan Ruben Onsu di kanal youtube MOP Channel, Selasa (26/7/2022).
Dalam percakapan tersebut Irfan Hakim menyebut bahwa Ruben Onsu sempat memperlihatkan bagian kakinya yang tiba - tiba membengkak.
"Suatu ketika di sebuah acara lu panggil gue ke tempat ganti baju lo lu liatin kaki lo bengkak gak ada mata kakinya terus lo gak ngerasa apapun, terus lo cerita keluar darah dari mana Ben dan tanpa sebab?" ujar Irfan.
"Gak tau, gue tidak mimisan, gue gak ambeien, gue gak tau," jawab Ruben.
"Darah segar keluarnya?" kulik Irfan lagi.
"Iya, gak tau jadi bingung," tutur Ruben lagi.
Baca juga: Penampilan Maia Estianty Bersanding dengan Istri Konglomerat dan Mantan Menteri, Tak Kalah Mentereng
Baca juga: Putri Anne Balas Kelakuan Arya Saloka Hapus Foto Istri, Nama Arya Saloka di Bio IG Ibu Ibrahim Raib
Setelah insiden tersebut, Ruben langsung dibawa ke rumah sakit untuk menjalani perawatan di ruang ICU.
Simak video selengkapnya: klik
Selesai menjalani pengobatan di Singapura, presenter Ruben Onsu beberkan penyakit baru yang bersarang di tubuhnya.