Piala AFF U16 2022

Rekap Hasil Piala AFF U-16 2022 dan Klasemen, Menang 2-0 Tapi Indonesia Masih di Bawah Vietnam

Hasil Timnas Indonesia vs Filipina di Piala AFF U-16 2022 Skor 2-0 dan Klasemen Piala AFF U-16 2022, Vietnam Teratas, Indonesia membuntuti peringkat 2

Editor: Khairil Rahim
PSSI
Hasil Timnas Indonesia vs Filipina di Piala AFF U-16 2022 Minggu (31/7/2022) malam. 

BANJARMASINPOST.CO.ID - Hasil Timnas Indonesia vs Filipina di Piala AFF U-16 2022 Minggu (31/7/2022) malam.

Pertandingan Timnas Indonesia U-16 vs Filipina U-16 digelar di Stadion Maguwoharjo, Sleman.

Di laga Grup A ini tim asuhan Bima Sakti unggul telak dengan skor 2-0.

Hasil ini membuat Timnas Indonesia U-16 berada di posisi kedua Klasemen Piala AFF U-16 2022.

Baca juga: SESAAT LAGI Live INDOSIAR! Link Streaming Timnas Indonesia vs Filipina di TV Online Piala AFF U-16

Baca juga: Timnas Indonesia Taklukkan Thailand di CP Football ASEAN Paragames 2022, Atlet NPC Kalsel Cetak Gol

Peringkat pertama masih diduduki Vietnam dengan poin sama dengan Indonesia yakni 3 poin.

Vietnam unggul selisih gol setelah di laga Minggu sore menggebuk Singapura dengan skor telak 5-1.  

Gol pertama Timnas Indonesia U-16 tercipta berkat gol bunuh diri bek Filipina pada menit ke-3.

Jalannya laga 

Arkhan Kaka Putra melakukan akselerasi cepat dari sisi kanan dan berhasil memberikan umpan ke kotak penalti.

Bola Arkhan di potong Jared Pena.

Namun bola justru masuk ke gawang sendiri sehingga terjadi gol bunuh diri.

Arkhan kembali moncer.

Saat melakukan sontekan yang berbuah gol usai menerima crossing dari sisi kiri di menit ke-37.

Arhan menyontek bola hasil umpan lambung dari sisi kanan pertahanan Filipina.

Babak II 

Di menit ke 52, Filipina hampir saja mem[perkecil ketertingalan.

Andrika yang kehilangan konstentrasi nyaris membuat blunder. Beruntung hanya membuahkan sepak pojok bagi Filipina.

LINK Live Streaming Timnas Indonesia vs Filipina di Piala U16 AFF 2022 dapat diketahui dalam artikel ini.
Laga ini akan digelar di Stadion Maguwoharjo, Sleman Minggu (31/7/2022) pukul 20.00 WIB.
Timnas Indonesia melakukan persiapan jelang laga pertama lawan vs Filipina di Piala U16 AFF 2022 dapat diketahui dalam artikel ini. Laga ini akan digelar di Stadion Maguwoharjo, Sleman Minggu (31/7/2022) pukul 20.00 WIB. (PSSI)

Garuda Muda nyaris menambah gol.

Peluang melalui tandukan kepala hanya membentur mistar gawang.

Bola pantulan lalu disambar Arkhan namun hanyamenyamping padagal gawang sudah kosong.

Menit 67 Da Bin masuk ke lapangan menggantikan Tegar.

Menit ke 68 giliran Da Bin yang membuang peluang emas.

Setelah bola hasil tandukan mengenai tiang gawang, bola muntahan ditendang keras namun melambung di atas mistar gawang.

Tendangan kaki kiri Kafiatur masih melebar di samping gawang lawan.

Hingga 90 menit plus 3 menit tambahan tidak ada gol tambahan di babak II yang tercipta. 

Susunan Pemain

Timnas Indonesia U-16:

28-Andrika, 2-Rizdjar, 14-Sulthan, 20-Habil, 21-M Iqbal; 9-Rizky, 12-Narendra, 19-Zidan, 25-Afrisal; 17-Nabil, 8-Arkhan

Cadangan: 27-Andhika, 3-Fadel, 4-Andre, 5-Ridho, 6-Hanif, 7-Figo, 10-Ji Da Bin, 15-Akbar, 16-Yanuar, 22-Arjuna, 23-Femas, 26-Waly

Pelatih: Bima Sakti

Filipina:

1-Cesar; 3-Rosario, 4-Matthaeus, 6-Alexander, 7-Sam, 8-Jared, 9-Ekberg, 17-Jaryl, 18-Kent, 21-Lucas, 24-Marcus

Cadangan: 2-Benedict, 22-Christian, 5-Joaquin, 10-Javier, 11-Julio, 12-Shaun, 13-Trey, 14-Daniel, 15-Zeus, 16-Arvin, 19-Andres, 20-Mateo

Pelatih: Christopher Edim Pedimonte

Hasil Piala AFF U-16 2022

Vietnam vs Singapura 5-1

Indonesia vs Filipina 2-0

Klasemen Piala AFF U-16 2022
Grup A

1. Vietnam 1 1 0 0 5-1 3

2. Indonesia 1 1 0 0 2-0 3

3. Filipina 1 0 0 1 0-2 0

4. Singapura 1 0 0 1 1-5 0

Dapatkan informasi lainnya di Googlenews, klik : Banjarmasin Post

(Banjarmasinpost)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved