Prakiraan Cuaca

Prakiraan Cuaca Hari Ini 24 Oktober 2022 : Banjarmasin Cerah Berawan, Jabar dan Jateng Diguyur Hujan

Prakiraan cuaca hari ini 24 Oktober 2022. Kota Banjarmasin Cerah berawan. Sementara DKI Jakarta, Jawa Barat dan Jawa Tengah duguyur hujan.

Editor: M.Risman Noor
https://www.freepik.com/
Ilustrasi cuaca ekstrem - Peringatan dini BMKG untuk cuaca ekstrem di sejumlah wilayah Indonesia pada hari ini Senin 24 Oktober 2022. 

BANJARMASINPOST.CO.ID - Prakiraan cuaca hari ini 24 Oktober 2022. Kota Banjarmasin Cerah berawan. Sementara DKI Jakarta, Jawa Barat dan Jawa Tengah duguyur hujan.

Rilis dari Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) untuk hari ini da 30 wilayah akan dilanda hujan.

Riau dan sebagian Jawa akan mengalami cuaca ekstrem.

Hujan petir masih bakal terjadi pada hari ini di beberapa wilayah.

Baca juga: Pengurus REI Kalsel Berharap Pemerintah Naikkan Plafon Harga Rumah Bersubsidi

Baca juga: Penghentian Penjualan Obat Sirup, Depo Alkes di Banjarbaru Kebanjiran Order Alat Penggerus Mortir

BMKG memperkirakan, 30 wilayah di Indonesia berpotensi hujan deras.

Mulai dari Riau hingga sebagian wilayah Jawa.

Bibit Siklon Tropis 93W terpantau di Laut Filipina yang membentuk daerah pertemuan/perlambatan kecepatan angin (konvergensi) yang memanjang di Filipina bag selatan, di Laut Sulawesi, di Sulawesi Utara dan di Papua Barat serta daerah pertemuan angin (konfluensi) di Samudera Hindia utara Papua Barat.

Kondisi tersebut mampu meningkatkan potensi pertumbuhan awan hujan, kecepatan angin, dan ketinggian gelombang laut di Sulawesi Utara, Gorontalo, Sulawesi Tengah, Maluku Utara, Papua Barat dan perairan sekitarnya.

Sirkulasi Siklonik terpantau di Samudera Hindia sebelah barat Lampung dan di Laut Natuna yang membentuk daerah konvergensi yang memanjang di Kep.Riau, di Kalimantan Barat dan di Selat Karimata dan daerah konfluensi di Samudera Hindia sebelah barat Lampung dan di Selat Malaka.

Daerah konvergensi juga terpantau memanjang di Sumatera utara, di Sumatera Barat, di Bengkulu, dari perairan sebelah selatan Jawa Barat hingga Jawa Tengah, di Jawa Timur, dari perairan sebelah selatan Bali hingga NTB, di Kalimantan Selatan, dari Kalimantan Tengah hingga Kalimantan Utara, dari Selat Makassar hingga Laut Maluku, di Maluku, di perairan utara Papua Barat, di Papua Barat dan di Papua.

Daerah konfluensi di Laut Jawa bag barat dan di Kalimantan Barat bagian selatan.

Kondisi tersebut mampu meningkatkan potensi pertumbuhan awan hujan di sekitar wilayah sirkulasi siklonik dan di sepanjang daerah konvergensi/konfluensi tersebut.

Baca juga: Seorang Pekerja Tewas, Proyek Jembatan Sulawesi II Kota Banjarmasin Dihentikan

Wilayah yang berpotensi hujan lebat yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang adalah:

• Aceh

• Sumatera Utara

• Sumatera Barat

• Riau

• Kep. Riau

• Bengkulu

• Jambi

Baca juga: Setiap Hujan, Jalan Sekumpul Kota Martapura Kalsel Selalu Tergenang

• Sumatera Selatan

• Kep. Bangka Belitung

• Lampung

• Banten

Jawa Barat

• DKI Jakarta

Jawa Tengah

• Yogyakarta

• Jawa Timur

• Bali

• Nusa Tenggara Barat

• Kalimantan Barat

• Kalimantan Tengah

• Kalimantan Utara

• Kalimantan Timur

• Sulawesi Utara

• Gorontalo

• Sulawesi Tengah

• Sulawesi Barat

• Maluku Utara

• Maluku

• Papua Barat

• Papua

Wilayah yang berpotensi hujan yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang adalah:

• Nusa Tenggara Timur

Info Cuaca BMKG Lainnya

(Tribunnews.com, Widya)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Cuaca Besok - BMKG: Hujan Deras akan Guyur 30 Wilayah, Senin 24 Oktober 2022

Sumber: Tribunnews
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved