Berita Tanahlaut

Sampel Makanan Diduga Penyebab Keracunan Massal di Bingkulu Dikirim Dinkes Tanahlaut ke Tempat Ini

Sampel makanan/jajanan yang ditengarai menjadi penyebab keracunan massal di SDN Bingkulu 2 Tala tersebut telah diambil.

Penulis: BL Roynalendra N | Editor: Eka Dinayanti
dr AULIA RAHMAN UNTUK BPOST GROUP
Inilah makanan/jajanan yang diambil sambelnya oleh Dinkes Tala. Hari ini sampel tersebut dikirim ke BBTKL Banjarbaru 

BANJARMASINPOST.CO.ID, PELAIHARI - Kasus keracunan massal di SDN Bingkulu 2 Desa Bingkulu, Kecamatan Tambangulang, Kabupaten Tanahglaut (Tala), Kalimantan Selatan (Kalsel), saat ini sedang ditangani Dinas Kesehatan (Dinkes) Tala.

Sampel makanan/jajanan yang ditengarai menjadi penyebab keracunan massal tersebut telah diambil.

Langkah ini dilakukan tak lama setelah belasan murid setempat mengalami nyeri perut, mual, dan muntah.

Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinkes Tala Antonius Jaka mengatakan pada Senin kemarin juga langsung dilakukan pelacakan ke SDN Bingkulu 2.

Baca juga: Belasan Pelajar Diduga Keracunan Jajanan, Begini Langkah Pihak SDN 2 Bingkulu Tala

Baca juga: Cegah Keracunan Massal Terulang, Ini Pesan Penting Aparat Kepolisian pada Pelajar Bingkulu Tala

"Termasuk ke Rumah yang mengolah makanan. Juga ke rumah anak sekolah yang keracunan," ucap Jaka, Selasa (15/11/2022).

Dikatakannya, 14 pelajar SDN Bingkulu 2 tersebut pascakejadian langsung ditangani Puskesmas Tambangulang.

Tak lama setelah itu kondisi membaik sehingga semuanya pulang dan kondisinya sehat.

Lebih lanjut ia menerangkan data yang terhimpun dianalisa untuk mengetahui perkiraan penyebab keracunan massal tersebut dari makanan yang mana.

Guna pemeriksaan laboratorium, lanjut Jaka, sampel makanan sisa tersebut hari ini dikirim ke Balai Besar Teknik Kesehatan Lingkungan (BBTKL) Banjarbaru.

(banjarmasinpost.co.id/roy)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved