Kriminalitas Kalsel
Kepergok Saat Beraksi Mencuri HP di Peringatan HUT Kab HSS, Pria Ini Selamat dari Amuk Massa
Seorang pencuri handphone ketangkap basah saat beraksi di Lapangan Lambung Mangkurat Kandangan
Penulis: Eka Pertiwi | Editor: Hari Widodo
BANJARMASINPOST.CO.ID, KANDANGAN - Seorang pencuri handphone ketangkap basah saat beraksi di Lapangan Lambung Mangkurat Kandangan, Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) ketangkap basah saat beraksi, Rabu (30/11/2022).
Pencuri handphone yang diketahui bernama Rizal kedapatan saat mengambil dua unit handphone milik petugas sound system ketika bertugas untuk Peringatan HUT Kabupaten HSS.
Beruntung, saat aksi warga Kandangan Kabupaten SS itu kepergok warga banyak petugas yang berada di kawasan Lapangan Lambung Mangkurat. Sehingga lolos dari amukan masa.
Saksi mata, Jaya yang berada di sana menyebutkan, jika pelaku kedapatan mengambil dua unit handphone.
Baca juga: Komplotan Pencuri Motor Diringkus, Wakapolres Balangan : Pelaku Jual Motor dengan Dokumen Palsu
Baca juga: Tangkap Penadah, Polisi Tangkap Pencuri Handphone Panitia Tujuhbelasan di Banjarbaru
Baca juga: Dua BPK di Banjarmasin Dibobol Pencuri, Mesin Pemadam Senilai Rp 45 Juta Raib
Ia ketahuan ketika pemilik menyadari handphone miliknya hilang ketika dicharge di panggung utama.
"Pelaku saat itu kepalanya terkena panggung. Sehingga ketahuan. Saat digeledah memang kedapatan dua unit handphone," ceritanya.
Saksi lainnya, Adri mengatakan, pelaku langsung diamankan dan dibawa oleh Anggota Polsek Kandangan.
Sementara itu, Kapolsek Kandangan, Iptu Purwadi mengatakan, jika saat ini pihaknya masih meminta keterangan korban. (Banjarmasinpost.co.id/Eka Pertiwi)